Dark/Light Mode

Lowongan, Baca Buku Dibayar Rp 18,5 Juta

Selasa, 28 Februari 2023 07:35 WIB
Perusahaan bernama Get Laid Beds meneliti kebiasaan membaca sebelum tidur. (Foto Istimewa)
Perusahaan bernama Get Laid Beds meneliti kebiasaan membaca sebelum tidur. (Foto Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ini mungkin salah satu pekerjaan impian bagi sebagian orang. Sebuah perusaahan membuka lowongan untuk pekerjaan membaca buku favorit sebelum tidur. Bayarannya, 1.000 poundsterling atau sekitar Rp 18,5 juta.

Lowongan itu ditawarkan oleh perusahaan bernama Get Laid Beds. Nantinya, pekerja diminta membaca buku 30 menit sebelum tidur, selama satu bulan.

Baca juga : Garuda Pangkas Ongkos Penerbangan Haji Rp 1,2 Juta

Selanjutnya, pekerja diminta tidak membaca buku sebelum tidur untuk satu bulan berikutnya. Untuk memantau pekerjaan tersebut, perusahaan akan memakai alat pemantau khusus. Tujuannya untuk mengetahui, apakah membaca buku berdampak positif atau negatif terhadap kualitas tidur.

Pakar tidur, Dr Daisy Sharer mengatakan, beberapa kepercayaan menyebut bahwa, mematikan layar TV atau ponsel, lalu membaca buku sebelum tidur, berdampak baik pada kualitas tidur.

Baca juga : Tok, Ongkos Haji Jadi Rp 49,8 Juta

“Eksperimen ini untuk menilai dengan tepat, berapa lama seseorang harus membaca sebelum tidur, dan apa yang harus mereka baca. Serta membandingkan apa yang terjadi jika kita memilih untuk tidak membaca buku sebelum tidur,” ujar Sharer, dikutip dari Daily Record, kemarin.

Mereka yang tertarik diberikan batas waktu hingga 10 Maret 2023 untuk mengirim lamarannya. Enaknya lagi, pekerjaan itu bisa dilakukan di rumah sendiri, dan bebas membaca buku genre apapun. â–  

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.