Dark/Light Mode

Menunggu Penetapan Capres Singapura, Pendukung Rela Cuti Dan Panas-panasan

Selasa, 22 Agustus 2023 23:00 WIB
Tiga calon Pilpres Singapura adalah Ng Kok Song (kiri) Tharman Shanmugaratnam tengah dan Tan Kin Lian berbicara kepada Jurnalis, Selasa, 22 Agusus 2023. (Foto CNA/Jeremy Long)
Tiga calon Pilpres Singapura adalah Ng Kok Song (kiri) Tharman Shanmugaratnam tengah dan Tan Kin Lian berbicara kepada Jurnalis, Selasa, 22 Agusus 2023. (Foto CNA/Jeremy Long)

RM.id  Rakyat Merdeka - Singapura dipastikan bakal menggelar pemilihan Presiden (pilpres) pada 1 September 2023 nanti. Kepastian itu setelah Komisi Pilpres Singapura (Presidential Elections Committee/PEC) menetapkan tiga calon Presiden (capres) yang akan bertarung di Hari Pencalonan, Selasa (22/8). Tiga capres itu yakni, Ng Kok Song, Tharman Shanmugaratnam dan Tan Kin Lian.

Peraturan Singapura menyatakan, pilpres akan digelar jika ada lebih dari satu capres yang ditetapkan PEC. Penetapan tiga capres dilakukan di Gedung Asosiasi Rakyat, di King George's Avenue.

Baca juga : Eks PM Thailand Thaksin Shinawatra Pulkam, Pendukung Rela Nginap Di Area Bandara

Sebelumnya, ketiga capres menyerahkan berkas-berkas yang dibutuhkan sebagai syarat pencalonan. Suasana ramai terlihat di gedung tersebut sejak pagi hari. Massa para capres rela berpanas-panasan demi melihat jagoan mereka. Bahkan, beberapa di antaranya rela mengajukan cuti agar bisa ikut terlibat dalam momen tersebut.

Para pendukung juga mengenakan berbagai atribut tanda dukungan mereka. Seperti pendukung Tharman, yang mengenakan kemeja berkelir merah anggur, beberapa dengan tulisan “TEAM THARMAN” tercetak di atasnya.

Baca juga : Jaksa Agung Perintahkan Proses Hukum Capres Dkk Ditunda Hingga Pemilu Selesai

Sorak sorai membahana Ketika Tharman tiba di Gedung Asosiasi Rakyat sekitar pukul 10.30 waktu setempat. Salah satu pendukung Tharman bernama Imran Khan, dia dan rekannya datang untuk menunjukkan dukungan mereka pada jagoannya. Menurutnya, Tharman merupakan orang yang paling cocok untuk jabatan tertinggi di negeri tersebut.

“Dia terlalu memenuhi syarat dan sudah waktunya dia mendapatkan posisi itu,” kata Imran, dilansir Channel News Asia, kemarin.

Baca juga : Pendukung Anies Nambah Terus

Imran bahkan sampai rela “terpanggang” teriknya matahari di Singapura hari itu, hanya untuk menyaksikan penetapan Tharman.

“Karena kami punya calon yang sangat keren, Tharman menenangkan hati kami,” katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.