Dark/Light Mode

Erick: Tak Cuma Bahas Ekonomi Dengan Amerika, RI Juga Perjuangkan Palestina

Rabu, 15 November 2023 08:02 WIB
Delegasi Indonesia (kanan) yang dipimpin Presiden Jokowi, dalam pertemuan dengan delegasi AS yang dipimpin Presiden Joe Biden (kiri) di Gedung Putih, Washington DC, Selasa (14/11/2023). (Foto: Istimewa)
Delegasi Indonesia (kanan) yang dipimpin Presiden Jokowi, dalam pertemuan dengan delegasi AS yang dipimpin Presiden Joe Biden (kiri) di Gedung Putih, Washington DC, Selasa (14/11/2023). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Ad Interim Erick Thohir mengungkap, kunjungan bilateral Indonesia ke Amerika Serikat (AS) dalam rangka pertemuan tingkat tinggi negara-negara Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (KTT APEC) di San Francisco pada 15-17 November 2023, tak hanya fokus pada kerja sama ekonomi. Tetapi juga membawa pesan perdamaian Palestina.

“Situasi di Palestina menjadi perhatian khusus Presiden Indonesia Joko Widodo, saat bertemu Presiden Joe Biden dan delegasi AS,” kata Erick dalam pernyataannya, Selasa (14/11/2023).

Baca juga : Indro Gutomo Ingatkan Pemuda Jaga Persatuan Dan Kesatuan

Dalam konteks ini, Indonesia mendorong peran AS untuk berkontribusi menyudahi kondisi memprihatinkan di Gaza, Palestina akibat perang dengan Israel.

"Indonesia meminta kepada delegasi Amerika, untuk menghentikan konflik yang terjadi di Gaza," kata Erick, yang juga Menteri BUMN.

Baca juga : Jokowi Berusaha Hentikan Perang

Diplomasi kerja sama dan hubungan baik dapat menjadi pendorong bagi AS, untuk mendengarkan aspirasi dari banyak negara.

Indonesia, menjadi salah satu negara yang berkomitmen untuk mendorong terciptanya perdamaian dunia.

Baca juga : Erick Thohir: FIFA Happy Dengan Persiapan Piala Dunia U-17

"Saya berharap kedua negara dapat segera berkontribusi secara maksimal dalam menciptakan perdamaian global," pungkas Erick.

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.