Dark/Light Mode

Bos ADP Group, Prancis Kena Coronavirus

Senin, 9 Maret 2020 21:31 WIB
Kepala Eksekutif ADP Group, Prancis, Augustin de Romanet (Foto: AFP)
Kepala Eksekutif ADP Group, Prancis, Augustin de Romanet (Foto: AFP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepala Eksekutif ADP Group, Prancis, Augustin de Romanet dinyatakan terjangkit virus Corona atau Covid-19, Senin (9/3).

ADP Group adalah perusahaan yang mengoperasionalkan dua bandara internasional terbesar di Paris, Charles de Gaulle dan Orly.

Baca juga : Bhutan Yang Terisolir Pun Kena Virus Corona

"Kondisinya baik, tidak mengkhawatirkan. Dia juga tetap bisa melaksanakan tugasnya," ujar Juru Bicara ADP Group, seperti dilansir Reuters, Senin (9/3).

"Sedang ditelusuri, siapa saja yang pernah melakukan kontak dengannya. Saat ini, dia sedang mengkarantina diri di rumahnya, selama dua pekan," imbuhnya.

Baca juga : Walkot Jaksel Dalami Infomasi Guru Sekolah Kena Virus Corona

Asal tahu saja, Charles de Gaulle dan Orly merupakan bandara tersibuk di Paris, yang disinggahi lebih dari 100 juta orang setiap tahunnya.

Prancis yang saat ini mencatat 1.126 kasus dan 19 kasus kematian adalah negara kedua di Eropa, yang paling parah terdampak wabah Corona, setelah Italia.

Baca juga : Korsel Luncurkan Uji Coronavirus Drive-Thru

Italia yang mencatat 7.375 kasus virus Corona yang berujung pada 366 angka kematian, telah mengunci wilayah utara negaranya, agar wabah tersebut tak semakin membludak. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.