Dark/Light Mode

Inggris Segera Perkenalkan Paspor Covid Agar Warganya Bisa Jalan-Jalan Ke Luar Negeri

Sabtu, 23 Mei 2020 17:16 WIB
Menteri Dalam Negeri Inggris Priti Patel. Foto: Reuters
Menteri Dalam Negeri Inggris Priti Patel. Foto: Reuters

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah Inggris tengah menggodok aturan yang memungkinkan warganya leluasa pergi ke luar negeri pada musim panas nanti. Salah satu caranya, dengan memperkenalkan paspor covid. 

Paspor covid memungkinkan mereka yang pernah positif corona untuk bepergian ke luar negeri. Dan saat kembali ke Inggris, mereka tak perlu lagi menjalani isolasi diri selama 14 hari. 

Baca juga : Inggris Jorjoran Danai Vaksin Covid-19, Meski Boris Johnson Pesimis

Saat ini siapapun yang baru tiba di Inggris diharuskan menjalani isolasi diri selama 14 hari. Namun Inggris berharap, mereka bisa mencapai kesepakatan “bebas karantina” dengan negara-negara yang menjadi tujuan berlibur warganya pada musim panas nanti. Seperti Spanyol, Perancis dan Yunani.  

Menteri Dalam Negeri Inggris Priti Patel setuju dengan ide ini. “Kami terbuka dengan segala masukan. Terutama soal perjanjian “bebas karantina” ini,” jelas Patel. 

Baca juga : Kawal Protokol Covid, Bank Mandiri Siap Jalankan Skenario New Normal

“Kesepakatan seperti ini bukan untuk hari ini, tapi mungkin akan sangat diperlukan dalam waktu dekat,” imbuhnya. [KRS]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.