Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS

RM.id Rakyat Merdeka - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menegaskan, melindungi pengusaha dan pekerja sama pentingnya. Karena keduanya saling membutuhkan.
Dia mengingatkan, pandemi hampir meluluhlantakkan sektor ekonomi. Bahkan tidak sedikit sektor usaha yang sudah kolaps. Dampaknya, ribuan tenaga kerja mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
Baca juga : Sekjen Kemenkumham: Lindungi Anak, Generasi Penerus Bangsa
Melindungi dunia usaha, jelas Ida, sama saja dengan melindungi tenaga kerja. Karenanya, persoalan yang muncul karena pandemi harus dihadapi bersama. Bukan hanya pemerintah, tetapi juga butuh sinergi dengan pengusaha dan pekerja.
Karena dengan sinergitas ini, segala persoalan pasti akan terasa ringan. "Hal ini merupakan masalah kita bersama sebagai bangsa, yang tidak dapat diselesaikan sendiri oleh pemerintah," pesan politikus PKB ini.
Baca juga : Ketua DPD Ungkap 5 Langkah Bantu Pengusaha UMKM Saat Pandemi
Bagi dunia usaha, pemerintah sudah memberikan sejumlah dukungan. Sebut saja percepatan vaksinasi kepada pekerja di sejumlah sektor yang diperbolehkan beroperasi. Kemudian, memperpanjang berbagai stimulus yang sebelumnya telah diberikan kepada sektor industri. Tak ketinggalan, memberikan bantuan produktif untuk usaha mikro terhadap Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
"Pemerintah sudah memberikan dukungan dalam berbagai bentuk kepada pengusaha untuk mengatasi dampak pandemi. Agar perekonomian masyarakat bergerak, seiring pemulihan ekonomi nasional," kata Ida.
Selanjutnya
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya