Dark/Light Mode

Diunduh Puluhan Juta Pengguna

Aplikasi Pengingat Sholat Dan Azan Disinyalir Colong Data Pribadi

Rabu, 20 April 2022 13:42 WIB
Tangkapan Layar akun IG Polda Metro Jaya. (Foto: IG Polda Metro Jaya)
Tangkapan Layar akun IG Polda Metro Jaya. (Foto: IG Polda Metro Jaya)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sub Direktorat Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya  menemukan,  sejumlah aplikasi sholat yang disinyalir mencuri data penggunanya. Tercatat, ada sebanyak 11 aplikasi yang disinyalir mencuri data.

Dilihat di akun Instagram @siberpoldametrojaya, tampak slide foto-foto menampilkan informasi berisi aplikasi pencuri data tersebut.

"Waspada aplikasi sholat dan adzan pencuri data beredar di Play Store diunduh 10 juta pengguna," tulis akun @siberpoldametrojaya seperti dilihat pada Rabu (20/4).

Data yang diambil antara lain data GPS, nomor telepon hingga kata sandi. Tak hanya itu, alamat email juga bisa dicuri melalui aplikasi ini.

"Aplikasi tersebut mencuri data melalui pengembangan perangkat lunak pihak ketiga yang mem-backup kemampuan untuk menangkap konten clipboard, data GPS, alamat email, nomor telepon bahkan alamat MAC router modem pengguna SSID jaringan," tulis akun tersebut.

Baca juga : Ingatkan Soal Pentingnya Relasi Agama Dan Kebangsaan, PDIP Undang Cak Nun

Berikut 11 daftar aplikasi yang diindikasi Polda Metro mencuri data:

1. Speed Camera Radar: Sudah diunduh 10 juta download.

2. Al Moazin Lite: 10 juta download.

3. WIFI Mouse: 10 juta download.

4. QR & Barcode Scanner: 5 juta download.

Baca juga : Tingkatkan Kepuasan Pelanggan, PLN Sinergikan SDM Dan Digital Culture

5. Qibla Compass - Ramadan 2022: 5 juta download.

6. Simpel Weather & Clock Widget: 1 juta download.

7. Handcent Nex SMS Text W/MMS: 1 juta download.

8. Smart Kit 360: 1 juta download.

9. Al Quran MP3 - 50 Recutirs & Translation Audio: 1 juta download.

Baca juga : Sulsel Dan Indonesia Timur Lumbung Suara Beringin

10. Full Quran MP3 : 1 juta donwload.

11. Audiosandroid Audio Studio DAW: 1 juta download. (DRS)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.