Dark/Light Mode

Pemadaman Listrik Massal, 4 Rangkaian Kereta Dievaluasi

Minggu, 4 Agustus 2019 18:08 WIB
Suasana Stasiun MRT Bunderan Hotel Indonesia. (Foto: Istimewa).
Suasana Stasiun MRT Bunderan Hotel Indonesia. (Foto: Istimewa).

RM.id  Rakyat Merdeka - Layanan MRT Jakarta ikut berdampak akibat padamnya listrik siang ini. Bahkan, penumpang di 4 kereta harus dievakuasi karena berhenti di antara stasiun.

“MRT Jakarta mendeteksi pasokan listrik dari PLN terhenti mulai 11.50 WIB  hari ini Minggu (4/8),” kata Corporate Secretary Muhammad Kamalludin dalam keterangannya, Minggu (4/8).

Dia mengatakan Tim Operation Control Center (OCC) MRT mendeteksi 4 kereta ratangga terhenti di antara stasiun bawah tanah dan saat ini dalam proses evakuasi.

Baca juga : Mati Listrik Massal, BNI Tetap Layani Nasabah

Pintu Platform Screen Door (PSD) dibuka secara manual untuk proses evakuasi. Tim Operasi dan Pemeliharaan saat ini memastikan seluruh proses evakuasi berjalan dengan aman.

Lokasi lintas 4 rangkaian kereta yang di evakuasi berada pada lintas antara:

1. Bendungan Hilir - Istora

Baca juga : Listrik Mati, Rakyat Sengsara

2. Istora - Bendungan Hilir

3. Lebak Bulus - Fatmawati

4. Fatmawati - Lebak Bulus. [MRA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.