Dark/Light Mode

HUT Bhayangkara Ke 77, Polda Metro Jaya Gelar Street Race Seri 7 Di Kemayoran

Minggu, 25 Juni 2023 17:36 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman membuka secara resmi Street Race di Kemayoran, Jakarta Pusat pagi tadi, dalam rangka hari HUT Bhayangkara ke 77.

Ratusan peserta bersiap untuk mengikuti balap yang diadakan Polda Metro Jaya.

"Pada pagi hari ini kita telah membuka Stret Race seri ke tujuh dalam rangka merayakan hari HUT Bhayangakar ke 77," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman di lokasi Street Race, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (25/6).

Street Race kali ini diikuti sekitar 800 peserta dengan berbagai kelas. Ada pula kelas motor besar atau moge yang ikut dalam acara tersebut.

Baca juga : Gelar Baksos, Jenderal Sigit Ingin Polri Selalu Bersama Masyarakat

Pelaksanaan Street Race ke 7 kali ini digelar di Kemayoran, Jakarta Pusat, bersamaan dengan event Pekan Raya Jakarta (PRJ).

Polda Metro Jaya meminta maaf kepada para pengunjung PRJ jika merasa terganggu saat hendak masuk ke lokasi PRJ.

"Pada pelaksanaan Street Race ini bersamaan dengan pelaksanaan Pekan Raya Jakarta sehingga kami sangat memohon maaf juga pelaksanaan Street Race ini agak sedikit mengganggu para pengunjung yang akan ke PRJ," kata Latif.

Latif menyebut, Street Race diharapkan berdampak positif.

Baca juga : Sahabat Ganjar Gelar Senam Bersama Dan Seminar Kebangsaan Di Karawang

"Dalam artian, biasanya masyarakat yang tidak tertampung hobinya, bisa kita salurkan di sini,” ucapnya.

Digelar bersamaan dengan pelaksanaan PRJ, Latif menyebut pihaknya tidak bisa mengundur lebih lama pelaksanaan Street Race.

"Kenapa tidak diundur? Mereka sudah mendesak kita untuk segera dilaksanakan. Mereka sudah menagih kita, sehingga pelaksanaannya bersamaan dengan PRJ," beber Latif.

Lokasi Street Race yang dipilih di Kemayoran bukan tanpa alasan. Disebutkannya, lokasi itu merupakan lokasi favorit para pembalap.

Baca juga : Santri Dukung Ganjar Gelar Pelatihan Pembuatan Pakan Silase Di KlatenĀ 

"Memang di sinilah balap liar, di Kemayoran ini sehingga memang pelaksanaan bersebelahan dengan PRJ," ungkap Latif.

Diketahui, Street Race atau ajang balap liar resmi gagasan Polda Metro Jaya kembali digelar. Kali ini, lokasi yang dipilih di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat yang digelar selama dua hari, yakni pada Sabtu, 24 Juni dan Minggu 25 Juni 2023.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.