Dark/Light Mode

Bantu Warga, 10 Anggota DPRD DKI Fraksi Demokrat Bagikan Sembako

Senin, 4 Mei 2020 11:16 WIB
Desie Christhyani Sari bagikan sembako untuk warga.
Desie Christhyani Sari bagikan sembako untuk warga.

RM.id  Rakyat Merdeka - Partai Demokrat konsisten menjadi yang terdepan mendukung kebijakan pemerintah pusat dan Pemda DKI dalam upaya menekan angka penyebaran virus corona (Covid-19).

"Bentuk dukungan yang kami (Fraksi Demokrat) berikan pada Pemda DKI dan pemerintah pusat, dengan cara membagikan sembako untuk mengurangi beban ekonomi masyarakat karena penerapan PSBB di Ibu Kota selama sebulan terakhir," ujar Ketua Fraksi Demokrat DPRD DKI Desie Christhyana Sari kepada wartawan, Senin (4/5).

Bantuan yang diberikan, kata Desie, merupakan bentuk kepedulian 10 anggota Fraksi Demokrat dalam meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak Covid-19.

Baca juga : Bantu Masyarakat, KAI Salurkan 10 Ribu Paket Sembako

Fraksinya fokus pada masyarakat yang menggantungkan kebutuhan rumah tangga dari penghasilan sehari-hari seperti sopir angkot, ojol, sopir bajaj dan kelompok masyarakat lainya yang berada di Jakarta.

“Bantuan yang diberikan Fraksi Demokrat akan disebar ke lima wilayah di DKI dan Pulau Seribu. Pastinya tiap anggota fraksi dalam memberikan bantuan jumlahnya berbeda-beda sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan konsituen dapilnya masing-masing," ujar anggota Komisi B DPRD DKI itu.

Tercatat, sejak awal Covid-19 melanda Ibu Kota, Partai Demokrat hingga kini konsisten memberikan bantuan, tidak hanya membagikan sembako. Tapi juga berperan dalam memutus mata rantai penularan Covid-19 lewat penyemprotan disinfektan di tempat ibadah dan permukiman warga di DKI Jakarta.

Baca juga : Ketua KPK: Korupsi Anggaran Corona Bakal Dihukum Mati

“Fraksi Partai Demokrat di DPRD DKI akan selalu berupaya menjadi yang terdepan membantu masyarakat sampai penyebaran virus ini di Jakarta berakhir," tegas Desie.

Pergerakan anggota dewan dan kader partai berlambang bintang Mercy ini tidak hanya di Jakarta, melainkan seluruh Indonesia. Hal itu sesuai dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono( AHY) yang sangat konsen melawan penyebaran virus ini di Tanah Air.

“Demokrat berharap dengan bantuan sembako, masker, nasi kotak, APD untuk tim medis sebulan terakhir bisa menjadi penyemangat masyarakat melawan virus corona. Sehingga dalam waktu relatif singkat virus ini bisa cepat berlalu, aktivitas masyarakat Jakarta dan seluruh Indonesia bisa kembali berjalan normal," tutur Desie.

Baca juga : Anggota Dewan Rela Anggaran AKD Disunat Habis

Anggota DPRD DKI dari dapil Jakarta Pusat itu mengungkapkan hasil komunikasinya dengan masyarakat. Virus ini berdampak sangat besar terhadap ekonomi masyarakat menengah ke bawah, khususnya kelompok masyarakat yang menggantungkan kebutuhannya dari pendapatan harian. Karena itu, diperlukan peran serta para wakil rakyat untuk meringankan beban ekonomi yang diderita masyarakat.

“Saat ini yang dibutuhkan masyarakat adalah kebutuhan pemenuhan isi perut sehari-hari. Apalagi di tengah kondisi ekonomi masyarakat yang mengalami perlambatan karena penerapan PSBB. Dengan adanya bantuan dari Fraksi Demokat diharapkan bisa membantu masyarakat. Dan bisa meminimalisir dampak negatif di tengah pandemi virus ini, “ katanya. [EDY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.