Dark/Light Mode

Seharusnya Rute Cukup Dialihkan dan Dijaga Aparat

Warga Kecewa Transjakarta Stop Operasi Karena Demo

Rabu, 14 Oktober 2020 06:43 WIB
Pekerja memperbaiki halte transjakarta yang rusak akibat demonstrasi anarkis di Kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (11/10). (Foto : Rakyat Merdeka/Khairizal Anwar)
Pekerja memperbaiki halte transjakarta yang rusak akibat demonstrasi anarkis di Kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (11/10). (Foto : Rakyat Merdeka/Khairizal Anwar)

RM.id  Rakyat Merdeka - Warga ibu kota kecewa operasional Transjakarta, kemarin, dihentikan sementara sejak pukul 10.30 Waktu Indonesia Barat (WIB) akibat ada aksi unjuk rasa menolak Undang-Undang Cipta Kerja (UU Ciptaker) di kawasan Patung Kuda, Istana Presiden dan Monumen Nasional (Monas).

"Semestinya warga tetap dilayani meski lagi ada demonstrasi. Kalau tak bisa lewat, dicarikan alternatif jalan lain, bukan stop operasi,’’ kesal Yudi, warga Jakarta Selatan, kemarin.

Baca juga : Ada Demo di Depan Istana, Transjakarta Stop Seluruh Layanan

Soal keamanan, lanjut Yudi, Transjakarta bisa tetap beroperasi dengan penjagaan oleh aparat polisi dan Tentara Nasional Indonesia (TNI). ‘’Intinya, pelayanan ke warga itu diutamakan. Kasihan kalau transportasi massal distop operasi begitu,’’ gerutu Yudi.

Direktur Operasional PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), Prasetia Budi mengatakan, penghentian sementara seluruh layanan operasional sebagai antisipasi untuk menjaga fasilitas publik agar tidak menjadi sasaran dari aksi oknum unjuk rasa yang tidak bertanggung jawab.

Baca juga : Transjakarta Tetap Layani Penumpang Di 46 Halte

“Harapannya agar seluruh pelanggan maupun petugas kami yang berada di sekitar lokasi aksi terjaga keamanannya,” kata Prasetia, dalam keterangannya, kemarin.

Prasetia mengatakan, pihaknya telah menjalin bekerja sama dengan Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) dalam memonitor kondisi di lapangan. Informasi itu menjadi salah satu pertimbangan pihaknya dalam mengambil keputusan.

Baca juga : Ada Demo Tolak UU Cipta Kerja, Koridor I Transjakarta Rute Blok M-Kota Tak Beroperasi

“Untuk itu, kami menghimbau bagi para pelanggan yang masih beraktivitas untuk selalu berhati- hari di jalan dan utamakan keselamatan diri dan keluarga,” paparnya.

Prasetia menyampaikan, Transjakarta akan kembali beroperasi normal saat kondisi telah memungkinkan untuk dilalui armada bus.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.