Dark/Light Mode

Nyaris Batal Ikut Tes, Ririek Malah Jadi Orang Nomor Satu Di Telkom

Sabtu, 18 Desember 2021 22:42 WIB
Direktur Utama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Ririek Adriansyah, saat menjadi bintang tamu dalam Muda Podcast Series bersama RM.id bertajuk Inovasi Telkom Dalam Mendorong Digitalisasi Untuk Indonesia Lebih Baik, yang tayang channel YouTube BUMN Muda, Sabtu (18/12). (Foto: BUMN Muda)
Direktur Utama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Ririek Adriansyah, saat menjadi bintang tamu dalam Muda Podcast Series bersama RM.id bertajuk Inovasi Telkom Dalam Mendorong Digitalisasi Untuk Indonesia Lebih Baik, yang tayang channel YouTube BUMN Muda, Sabtu (18/12). (Foto: BUMN Muda)

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur Utama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Ririek Adriansyah mengaku 'tidak sengaja' masuk ke perusahaan telekomunikasi milik negara itu.

Hal itu diungkapkannya dalam Muda Podcast Series bersama RMi.d bertajuk "Inovasi Telkom Dalam Mendorong Digitalisasi Untuk Indonesia Lebih Baik", yang tayang di channel YouTube BUMN Muda, Sabtu (18/12).

Baca juga : Biskuit Kokola Halal Berikan Hadiah dan Promo Sale 12.12

Ririek mengaku tidak pernah bercita-cita masuk ke Telkom. "Terus terang, nggak. Dan nggak berani juga punya cita-cita itu," ujar Ririek, menjawab pertanyaan Ketua BUMN Muda Soleh Ayubi yang menjadi salah satu host dalam Muda Podcast.

"Saya masuk Telkom juga tidak sengaja," imbuh Ririek sambil memberi tanda kutip dengan kedua jarinya.

Baca juga : The Djoker Jadi Peringkat Satu Dunia Terlama

Ririek menceritakan, pada tahun 1989, dirinya mendaftar untuk ikut tes masuk ke BUMN lewat fakultas di Institut Teknologi Bandung (ITB), tempatnya menimba ilmu. Selain Telkom, ada satu BUMN lain yang jadi incarannya. Tapi, dia tak menyebut namanya.

"Waktu itu saya cuma berpikir, Bismillah mana yang bisa masuk duluan, saya masukin. Karena biar segera ada income, kan gitu. Kebetulan Telkom yang duluan. Waktu itu namanya masih Perumtel," kisah mantan Presiden Direktur PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) itu.

Baca juga : Baru Bikin Akun, Juragan 99 Jadi Trending Di Twitter

Selain itu, dia nyaris saja tak ikut tes masuknya. Sebab, saat dirinya mendaftar untuk mengikuti tes, peserta sudah penuh.

"Saya kan datangnya hari Sabtu pagi, petugas bilang, 'dik udah penuh dik'. Saya tanya, 'ada berapa (peserta)?'. Petugasnya jawab, 160 (orang). Saya bilang, 'nambah satu kan kecil, kalau perlu saya duduk di bawah nggak apa-apa deh. Yang penting ikut tes'," tuturnya, sambil tertawa.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.