Dark/Light Mode

Roadshow Di Tanah Pasundan, Sahabat Ganjar Bagi-bagi Makanan Sampai Laptop

Sabtu, 15 Januari 2022 17:57 WIB
Sahabat Ganjar saat memberikan Laptop kepada Hani Saskia di Yayasan Mahad Darul Aytam Al-Utsmany yang berada di Jalan Bojong Raya Merdeka No.6, Bakti Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (15/1). (Foto: Sahabat Ganjar)
Sahabat Ganjar saat memberikan Laptop kepada Hani Saskia di Yayasan Mahad Darul Aytam Al-Utsmany yang berada di Jalan Bojong Raya Merdeka No.6, Bakti Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (15/1). (Foto: Sahabat Ganjar)

 Sebelumnya 
Di hari sama, saat mengunjungi Pondok Pesantren Syamsul Ulum yang berada di Jalan Bhayangkara No 33, Sukabumi, Jawa Barat, relawan Sahabat Ganjar kembali memberikan laptop bagi santri yang berprestasi.

Baca juga : Akhiri Roadshow Di Jateng, Sahabat Sowan Ke Mantan Wali Kota Solo

Laptop itu diberikan langsung Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Sahabat Ganjar Sukabumi Raya Asep Effendi. Humas Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Sahabat Ganjar Indah CH, menegaskan, bantuan ini merupakan dukungan Sahabat Ganjar terhadap generasi muda agar bisa mengikuti arus perkembangan digital.

Baca juga : Kunjungi Banjarnegara, Sahabat Ganjar Gelar Doa Bersama Dengan 65 Gus dan Kyai

"Semoga dengan pemberian laptop yang diberikan oleh Sahabat Ganjar kepada siswa yang berprestasi ini, dapat melahirkan generasi-generasi muda yang berguna bagi bangsa Indonesia dan para siswa-siswi bisa menggapai cita-cita mereka. Kita relawan Sahabat Ganjar akan terus melahirkan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat," pungkas Indah. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.