Dark/Light Mode

Follow Twitternya

Gibran Ingin Berguru Ke Amien Rais

Rabu, 8 Maret 2023 08:00 WIB
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Khairizal Anwar/RM).
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Khairizal Anwar/RM).

 Sebelumnya 
“Siapapun, termasuk anak Jokowi pasti ingin berguru. Walaupun posisinya di luar pemerintahan. Jangan dianggap lawan. Itu yang salah. Karena dunia demokrasi itu dunia yang berimbang ada yang di dalam dan di luar pemerintahan,” kata Ujang, tadi malam.

Menurutnya, itu bukan sebuah pencitraan. Namun, lebih kepada keinginan yang terlampiaskan dari seorang Gibran. Justru, hal semacam ini bisa menjadi contoh bagi politisi lain. Meski berbeda pandangan, tetap saling menghormati satu sama lain.

Baca juga : Bumiputera Cairkan Klaim Tertunda Ke Pemegang Polis Rp 22,34 M

“Bukan pecitraan. Saya melihat ini sesuatu yang baik, yang positif. Karena anak muda harus banyak belajar dari yang lebih tua,” cetus Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) ini.

Pandangan yang sama diberikan oleh Pengamat politik Universitas Paramadina Hendri Satrio. Menurutnya, aksi Gibran mengikuti akun sosial media Amien sebagai langkah brilian. “Ini malah langkah cerdas. Kan bisa terpantau langsung twit Amien Rais,” kata pria yang akrab disapa Hensat itu.

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Spurs Keok, Arsenal Tertahan

Netizen yang mengikuti sosial media Gibran ramai-ramai berkomentar. “Semua tokoh kayaknya dihormati sama Gibran,” seloroh @DsSupriyady. “Ya ngapain juga follow bapaknya sendiri. Sudah tahu luar dalamnya. Lucu kon!” sahut DwiKsatriany.

Akun @Bangkit55489150 menilai Gibran punya misi terselubung. “Pura-pura doang,” cetusnya. “Cepuin Amien Rais,” kata @AnwarSholikin5. “Lagi berguru sama panutannya,” sambar @just_ms99. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.