Dark/Light Mode

Selamat Ulang Tahun Ke-62

Erick: Pak Jokowi, Guru Dan Panutan Saya

Rabu, 21 Juni 2023 11:56 WIB
Selamat Ulang Tahun Ke-62 Erick: Pak Jokowi, Guru Dan Panutan Saya

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri BUMN Erick Thohir mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-62 untuk Presiden Jokowi, melalui akun Instagram pribadinya @erickthohir.

Di mata Erick, Jokowi adalah sosok pemimpin istimewa. Tak hanya visioner, Jokowi juga merupakan tipikal pemimpin yang selalu berjuang untuk kemakmuran rakyat.

"Beliau juga guru panutan tempat saya belajar. Belajar menjadi seorang pemimpin, belajar rendah hati, bahkan belajar menjadi orang tua yang baik," ujar Erick.

Baca juga : Sejalan Dengan Visi Jokowi, Ganjar Sukses Terapkan Ekonomi Sirkular Di Jateng

Dia bilang, Indonesia beruntung memiliki presiden yang bisa membuat bangga rakyatnya, dan yakin dengan kemampuan bangsa kita.

"Terima kasih atas dedikasi dan kerja keras Bapak yang telah membawa Indonesia melompat jauh ke depan. Semoga Bapak diberikan kesehatan, kekuatan, dan keberanian untuk mengemban tugas yang mulia ini," ujar Erick.

Jokowi yang bernama asli Joko Widodo lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961. Sebagai putra sulung pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi.

Baca juga : Lebaran Kurban, Jokowi Cek Harga Pangan Di Pasar Menteng Pulo

Dia memiliki tiga orang adik perempuan bernama Iit Sriyantini, Ida Yati, dan Titik Relawati.

Jokowi yang menamatkan pendidikan di Fakultas Kehutanan UGM, menikah dengan Iriana di Surakarta pada 24 Desember 1986. 

Keduanya dikaruniai tiga anak: Gibran Rakabuming Raka (1987), Kahiyang Ayu (1991), dan Kaesang Pangarep (1994) dan empat cucu. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.