Dark/Light Mode

Kesaksian Atlet Badminton Yang Main Bareng Firli, Edi Hartono: Banyak Orang

Minggu, 8 Oktober 2023 09:40 WIB
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi KPK Firli Bahuri bersama Menteri Pertanian Mentan, Syahrul Yasin Limpo di salah satu Gelanggang Olahraga GOR badminton di bilangan Jakarta. Foto: Istimewa
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi KPK Firli Bahuri bersama Menteri Pertanian Mentan, Syahrul Yasin Limpo di salah satu Gelanggang Olahraga GOR badminton di bilangan Jakarta. Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Beredarnya foto Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri bersama Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL) di salah satu Gelanggang Olahraga (GOR) badminton di bilangan Jakarta, viral di media sosial.

Keberadaan keduanya yang terlihat sedang asik ngobrol disebut-sebut berkaitan dengan kasus yang tengah menjerat SYL. Namun, dugaan itu membuat kaget pemain badminton yang biasa bermain bersama Firli, Edi Hartono.

Kata Edi, dirinya mengetahui persis pertemuan tersebut. Dia membantah jika foto yang beredar itu hanya antara Firli dengan SYL. Edi mengaku turut hadir di GOR tersebut. "Bukan foto berdua melainkan rame-rame," tandas Edi, Sabtu (8/10).

Baca juga : Rafael Alun Ragukan Kesaksian Eks Anak Buahnya Yang Kini Jadi Penyelidik KPK

Edi Hartono menjelaskan, pada 2 Maret 2022 lalu, Firli yang saat itu sedang bermain badminton bersama atlet badminton lainnya seperti, Trikus Haryanto serta pemain lain melihat kedatangan Syahrul.

Politisi Partai NasDem itu diakuinya datang tiba-tiba. Kedatangan Syahrul hendak menemui Firli yang saat itu sedang bermain badminton.

Menurutnya, pertemuan Firli dengan Syahrul sangat singkat. Sebab, Firli harus kembali bermain badminton berpasangan dengan Trikus Heryanto melawan Didit Juang dan Dwiky.

Baca juga : Kukuhkan Struktur Pemenangan, Relawan Ganjar Bidik Suara Buruh Nelayan Di Subang

"Mentan sempat menunggu setelah itu langsung pulang," tutur Edi.

Atlet badminton lainnya, Trikus menambahkan, dirinya pun kaget melihat foto Firli dan Syahrul yang saat ini viral. Sebab dirinya hanya mengetahui kalau foto tersebut saat itu ramai dengan atlet lainnya.

"Kok yang tersebar foto berdua. Lagi pula itu foto lama, 2 Maret 2022," cetus Trikus, heran.

Baca juga : Senator Ingin Atlet Bola Tangan DKI Jadi Terbaik Di BK PON

"Nampak dari wajah Pak Firli sedikit kurang berkenan saat Pak Syahrul menemuinya. Akhirnya Pak Firli lebih memilih bermain badminton meninggalkan Pak Syahrul yang sempat masih menunggu Pak Firli bermain badminton," ucap dia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.