Dark/Light Mode

Kemenkes: Info 6 Kota Zona Kuning Corona Hoaks

Minggu, 1 Maret 2020 15:18 WIB
Virus Corona/Ilustrasi (Foto: Istimewa)
Virus Corona/Ilustrasi (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tidak pernah mengeluarkan pernyataan tentang ‘6 kota zona kuning corona’, sebagaimana informasi yang beredar di media sosial. Kemenkes memastikan, informasi itu hoaks.        

"Sejauh ini Kemenkes terus melakukan upaya cegah tangkal Covid-19 di 135 pintu masuk negara (darat, laut, udara), termasuk SDM dan peralatannya. Masyarakat diimbau untuk tidak mudah mempercayai dan menyebarluaskan hoaks yang tidak jelas isi dan sumbernya," ucap Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kemenkes, Widyawati, dalam keterangan di kemenkes.go.id.        

Baca juga : Anak Muda Paling Berperan Bangun Desa

Widyawati mengimbau masyarakat mengikuti perkembangan Covid-19 melalui website: kemkes.go.id dan akun media sosial Kemenkes. Apabila ada pertanyaan seputar Covid-19 dapat menghubungi hotline center: 021 5210411 atau 0812 1212 3119.        

Selain itu, jika memiliki gejala penyakit yang berkaitan dengan Covid-19 (demam, batuk, sesak nafas), masyarakt diimbau untuk segera periksakan ke fasilitas kesehatan terdekat. "Jaga selalu kebersihan diri antara lain dengan mempraktikkan cuci tangan pakai sabun dan air mengalir serta menerapkan etiket batuk/bersin," ucapnya.        

Baca juga : Korea Selatan Catat 2 Tewas, Ini Dua Kota Zona Karantina Virus Corona

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi nomor hotline Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email [email protected]. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.