Dark/Light Mode

Hasil Swab Test 3 Perawat Rizieq Di RS Ummi Kota Bogor Keluar Hari Ini

Minggu, 29 November 2020 09:29 WIB
Ketua Bidang Penegakan Hukum dan Pendisiplinan Satgas Covid-19 Kota Bogor Agustian Syach (Foto: Tangkapan layar YouTube)
Ketua Bidang Penegakan Hukum dan Pendisiplinan Satgas Covid-19 Kota Bogor Agustian Syach (Foto: Tangkapan layar YouTube)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hasil swab test terhadap 3 perawat yang bertugas di lantai ruang perawatan Habib Rizieq Shihab di RS Ummi Kota Bogor, Jawa Barat akan keluar pada hari ini, Minggu (29/11).

Info ini disampaikan Ketua Bidang Penegakan Hukum dan Pendisiplinan Satgas Covid-19 Kota Bogor Agustian Syach dalam konferensi pers yang disiarkan kanal YouTube Pemerintah Kota Bogor, Sabtu (28/11).

Baca juga : Satgas Covid Kota Bogor Laporkan Dirut Dan Manajemen RS UMMI Ke Polisi

"Memang, tadi malam (Jumat,  27 November 2020), kami melakukan swab test kepada satu orang perawat, yang menurut pengakuan dari pihak rumah sakit adalah perawat yang bertugas di lantai perawatan President Suite, di mana pasien tersebut (Rizieq) dirawat," kata Agustian Syach.

Pagi harinya, dua perawat di lantai perawatan tersebut, menyusul menjalani swab test.

Baca juga : 5 Tempat Perpanjang SIM di Jakarta Hari Ini

"Insya Allah, besok (Minggu, 29 November 2020) hasilnya sudah keluar," ujarnya.

Agustian Syach mengungkap, Satgas Covid-19 Kota Bogor juga telah mengupayakan agar Rizieq Shihab melakukan tes swab. Namun, upaya tersebut mendapat penolakan dari pihak keluarga Rizieq.

Baca juga : Kemenkumham Gelar Swab Test Untuk Pegawai Dan Napi Se-Jabodetabek

Alasannya, pada Jumat (27/11) pagi, Rizieq telah menjalani tes swab dengan pihak di luar rumah sakit, yakni Mer-C. 

"Upaya swab ulang telah kami lakukan dari kemarin, saat ada informasi bahwa pasien tersebut telah melakukan swab, kami minta dilakukan swab ulang. Tapi keluarga yang bersangkutan kurang berkenan, karena alasannya baru saja diswab. Kita akan melakukan langkah ulang," ujar Agustian. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.