Dark/Light Mode

Hari Ini, Gunung Ili Lewotolok 2 Kali Erupsi

Rabu, 2 Desember 2020 14:11 WIB
Ilustrasi Gunung Api Ili Lewotolok di Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur. (Foto: Antara)
Ilustrasi Gunung Api Ili Lewotolok di Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur. (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyatakan bahwa Gunung Api Ili Lewotolok di Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dua kali mengalami erupsi pada Rabu (2/12).

Kepala Pos Pemantauan Gunung Ili Lewotolok Stanis Ara Kian mengatakan bahwa erupsi yang terjadi pada pukul 09.42 dan 11.07 WITA disertai dengan suara dentuman keras. "Erupsi itu disertai dengan dentuman yang sangat keras, sehingga masyarakat kami minta untuk selalu waspada," ujarnya.

 Ia menambahkan erupsi pertama terjadi pukul 09.42 WITA terekam seismogram beramplitudo maksimum 28 mm dan berlangsung kurang lebih 22 detik. Erupsi kedua yang terjadi pukul 11.07 WITA terekam di seismogram beramplitudo maksimum 30 mm dan berdurasi kurang lebih 40 detik.

Baca juga : Kepala BNPB Kunjungi Kabupaten Lembata, Pasca Erupsi Gunung Ili Lewotolok,

Stanis mengatakan bahwa gempa dan dentuman masih terus terjadi di Ili Lewotolok. "Jika dibandingkan dengan tanggal 30 November lalu, erupsi beberapa hari terakhir tidak terlalu besar dan masih fluktuatif saja, kadang kecil kadang besar," ungkapnya.

Meski intensitas erupsi dan dentuman kecil, ia mengimbau warga tetap waspada karena ada kemungkinan terjadi erupsi lanjutan.

Ia mencontohkan, setelah erupsi pertama pada 27 November keadaan sempat tenang, namun pada 29 November erupsi besar yang disertai dentuman tiba-tiba terjadi lagi.

Baca juga : Gunung Ile Lewotolok Di NTT Erupsi Lagi, Tinggi Kolom Abu 700 M

Menurut Stanis, saat ini status aktivitas Gunung Ili Lewotolok berada di level III atau Siaga. "Selama status itu masih belum dicabut, masyarakat diminta untuk tidak beraktivitas di daerah yang berada dalam jarak empat kilometer (dari kawah puncak)," ungkapnya.

Peningkatan aktivitas vulkanik Gunung Ili Lewotolok antara lain berdampak ke Desa Jontona. Sebagian warga, termasuk orang tua, perempuan, dan anak-anak masih berada di desa tersebut.

Kawah gunung itu masih terlihat mengeluarkan asap tebal, namun bukan asap tebal berwarna pekat seperti yang keluar saat erupsi 29 November 2020. PVMBG menyarankan warga sekitar gunung menyiapkan masker dan perlengkapan untuk melindungi kulit dan mata dari dampak abu vulkanik. [SRI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.