Dark/Light Mode

PPKM Diperpanjang

Pembatasan Masuk Indonesia Dari Luar Negeri Sudah Tepat

Minggu, 17 Januari 2021 05:14 WIB
Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Prof Wiku Bakti Bawono Adisasmito. (Foto : Satgas Covid-19).
Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Prof Wiku Bakti Bawono Adisasmito. (Foto : Satgas Covid-19).

 Sebelumnya 
Hal ini pun diamini para netizen. “Ditemukannya varian baru Covid-19 harus di­waspadai. Jangan abai menerapkan protokol kesehatan untuk keselamatan bersama,” kata Budi mengingatkan.

“Waspadailah varian baru Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan,” saut Seruan H7.

“Awas varian baru Covid-19, tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan ketat,” wanti-wanti @willona.

Baca juga : Menkes BGS: Industri Perlu Protokol Kesehatan Baru

Himahi Moestopo mengatakan, kemunculan varian baru virus Corona membuat banyak negara menutup akses masuk ke negara mereka. Bahkan, banyak negara melarang kedatangan wisatawan yang berasal dari Inggris.

“Diawali oleh Irlandia, Prancis, Belanda, Italia, Ceko, dan juga Bulgaria. Varian baru Covid-19 yang berasal dari Inggris berkali-kali lipat lebih menular dibanding varian sebelum­nya,” katanya.

“Saat ini muncul varian baru Covid-19 yang memunculkan berbagai kebijakan yang diambil pemerintah Indonesia dan dunia internasional,” saut LBH Unpar.

Baca juga : Ingatkan 3M Dengan Lagu Dangdut Iman-Aman-Imun

@ninikwafiroh menyambung. Dia meminta masyarakat harus belajar dari pengalaman ketika awal Covid-19 muncul di Indonesia. Dia juga meminta netizen mendukung kebi­jakan pemerintah yang bergerak cepat mengantisipasi, mendeteksi dan upaya lain untuk mencegah penyebaran serta menangani varian virus baru.

Nafisah Tanjung menimpali. Dia memuji pemerintah yang telah melakukan sejumlah hal mengantisipasi strain baru Covid-19. Seperti meningkatkan pembatasan kegiatan masyarakat pada 11-25 Januari 2021. Lalu memperpanjangnya hingga 28 Januari 2021. “Pemerintah memper­panjang larangan WNA masuk Indonesia untuk 14 hari ke depan, guna menekan meningkatnya kasus Covid-19,” saut Dennis.

“Pemerintah memperpanjang larangan WNA masuk Indonesia. Itu semua dilakukan pemerintah agar Indonesia secepatnya terbebas dari pandemi Covid-19,” tambah Martha Kogoya.

Baca juga : Inilah Proses Pelaksanaan Imunisasi Covid-19

Wahabis Jowo menyambung. Menurut dia, Covid-19 makin bandel. Ini diperparah lagi dengan adanya varian baru virus Corona. “Maka kebijakan penutupan WNA masuk Indonesia adalah tindakan tepat,” puji dia.

Antonius Masusuka mengingatkan pemerin­tah agar tak lengah dan tetap waspada dengan memperketat masuknya WNA ke Indonesia. Juga, terhadap WNI yang pulang ke Indonesia dari negara lain, wajib karantina dan Surat Keterangan Negative Covid-19.

“Situasi dunia dan Indonesia saat ini semakin mencemaskan dan memprihatinkan dengan mun­culnya varian Covid-19 baru,” ujar Ibas.id[TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.