Dark/Light Mode

Bamsoet Ajak PPI Malaysia Kembangkan Semangat Kebangsaan

Sabtu, 7 Agustus 2021 14:35 WIB
Ketua MPR Bambang Soesatyo (Foto: Dok. MPR)
Ketua MPR Bambang Soesatyo (Foto: Dok. MPR)

 Sebelumnya 
Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ini menambahkan, sebagai bangsa yang majemuk, bangsa Indonesia beruntung dipersatukan oleh sebuah visi kebangsaan dan cita-cita bersama, sebagaimana tertuang dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Yaitu terwujudnya negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur, yang mengamanatkan dibentuknya pemerintahan yang melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

"Setelah 76 tahun merdeka, saat ini kita mulai menjejakkan kaki menyongsong era Indonesia Emas 2045. Pertanyaan kolektif yang harus kita jawab bersama adalah, ketika usia kemerdekaan kita genap mencapai satu abad pada tahun 2045 nanti, sejauh apa capaian kita dalam mewujudkan visi kebangsaan dan cita-cita Indonesia Merdeka, sebagaimana diamanatkan oleh Konstitusi? Pertanyaan ini juga relevan untuk kita kemukakan kepada generasi muda bangsa kita, karena generasi muda saat ini, adalah generasi yang akan mengambil alih estafet kepemimpinan nasional di era Indonesia Emas 2045," jelas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini memaparkan, berdasarkan Sensus Penduduk 2020 yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) pada Januari 2021, tercatat jumlah penduduk Indonesia mencapai 270,2 juta jiwa. Sebanyak 70,72 persen penduduk usia produktif, dimana hampir 69 persen nya, atau sekitar 131,6 juta jiwa, adalah sumberdaya manusia potensial yang berusia antara 15 hingga 44 tahun.

"BPS juga memperkirakan pada saat usia kemerdekaan Indonesia genap satu abad pada tahun 2045, jumlah penduduk Indonesia akan mencapai 319 juta jiwa. Dari jumlah tersebut, sekitar 70 persennya, atau sebanyak 223 juta jiwa adalah kelompok usia produktif. Artinya, pada era Indonesia Emas nanti, kita masih akan menikmati periode puncak bonus demografi. Saat ini adalah yang tepat bagi kita menyiapkan generasi muda bangsa untuk menyongsong era Indonesia Emas," pungkas Bamsoet. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.