Dark/Light Mode

Airlangga Belum Masuk Radar Capres PAN

Golkar Woles Aja Tuh

Kamis, 11 Agustus 2022 08:00 WIB
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily. (Foto: Istimewa)
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Soal target Partai Golkar di Pemilu 2024, Ace mengatakan tentu ingin lebih baik dari gelaran Pemilu 2019. “Tentu harus menjadi nomor satu. Tujuan partai politik bagaimana memenangkan partai di pemilu 2024,” pungkasnya.

Sebelumnya, PAN getol mengusung nama-nama capres di barisan daerahnya. Teranyar, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Jawa Barat yang mengusung lima nama capres ke tingkat DPP PAN sebagai usulan capres PAN untuk Pilpres 2024.

Baca juga : Sudah Final Ya, Airlangga Capres Dari Golkar

Dari jumlah itu, tidak ada nama Airlangga Hartarto. Mereka adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Menteri BUMN Erick Tohir, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Ketua DPW PAN Jabar, Desy Ratnasari mengatakan, munculnya sejumlah nama tersebut setelah dilakukan musyawarah daerah (musda) yang terdiri dari 27 DPD PAN se-Jawa Barat serta hasil rapat pleno rapat kerja wilayah.

Baca juga : Bali United Waspada 3 Pemain Asing Anyar Persija

Diakui Desy, secara internal PAN mengusulkan ketua umum, Zulkifli Hasan untuk maju dalam pilpres. ”Di samping itu, DPW PAN Jawa Barat juga mengusulkan dari Internal KIB saudaraku Airlangga Hartarto Ketum Partai Golkar dan saudaraku Suharso Monoarfa, Ketum PPP, sebagai calon pemimpin nasional,” kata Desy melalui pesan singkat, Selasa lalu.

Desy menuturkan, para ketuaumum dari KIB memiliki peluangyang sama untuk dicalonkan dalam pilpres nanti. Ini karena sosok yang ada di KIB dinilai layak untuk memimpin Indonesia. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.