Dark/Light Mode

Bekali Pelatih Saksi

PDIP Makassar Pasang Saksi Di Seluruh TPS

Senin, 9 Oktober 2023 07:40 WIB
Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) DPC PDI Perjuangan Kota Makassar menggelar Pelatihan Saksi Daerah (PPSD) angkatan ll di Hotel D’Maleo, Kota Makassar Sabtu (07/10/2023). (Foto: Ist)
Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) DPC PDI Perjuangan Kota Makassar menggelar Pelatihan Saksi Daerah (PPSD) angkatan ll di Hotel D’Maleo, Kota Makassar Sabtu (07/10/2023). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan (PDIP) Kota Makassar terus memperkuat saksi partai untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Mereka menggembleng kader dan pengurus di tingkat Pimpinan Anak Cabang (PAC), agar dapat menyiapkan saksi di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Ridwan A Wittiri menuturkan, pelatihan saksi merupakan upaya partai untuk menyiapkan pengamanan suara di Pemilu mendatang. Karenanya, pihaknya menggelar Pelatihan Saksi Daerah (PSD), yang diikuti perwakilan PAC.

“Kongres mengamanatkan pengurus untuk meraih keme­nangan beruntun untuk ketiga kalinya, pada Pemilu menda­tang. Salah satunya langkah­nya, kami dengan melakukan pelatihan terhadap saksi, untuk mencapai target tersebut,” ujar Ridwan di Makassar, Sulsel, Sabtu (7/10).

Baca juga : Air Bersih Gratis Srikandi Ganjar Bantu Ratusan Keluarga Di Serang Hadapi Krisis

Lebih lanjut, dia meminta, para calon pelatih saksi yang mengikuti pelatihan itu, dapat menerapkan ilmu yang diterima dengan baik. Sebab, para peserta pelatihan, khususnya utusan dari PAC, akan bertugas sebagai saksipartai di tingkat Kecamatan.

“Para peserta yang lolos seleksiatau dinyatakan lulus da­lam pelatihan ini, akan mendapat tugas untuk melatih saksi tingkat TPS. Tugas mereka dalam upaya pemenangan dan menjaga suarapartai sangat besar,” tegas Ridwan.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPC PDIP Kota Makassar, A Suhada Sappaile menambahkan, pelatihan pelatih saksi merupakan upaya untuk memperkuat mesin partai dalam menghadapi Pemilu mendatang. Terlebih, jumlah TPS di Kota Makassar menjadi yanh terbesar di Provinsi Sulsel.

Baca juga : Prabowo-Ganjar Mustahil

“Di Kota Makassar, TPS-nya mencapai 4.004. Kami menyiapkan 8.008 saksi, atau masing-masing TPS diisi oleh dua orang saksi partai. Langkah ini merupakan persiapan untuk menghadapi Pemilu 2024,” jelas Suhada.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDIP Provinsi Sulsel, Rudy Pieter Goni mengatakan, melatih 8.008 orang saksi di Kota Makassar, bukan pekerjaan mu­dah. “Targetnya, jumlah tersebut akan kami tingkatkan menjadi 20.020 ssaksi, atau menjadi lima orang di setiap TPS,” ujarnya.

Dijelaskannya, pelatihan tersebut memberikan berbagai materi yang dibutuhkan oleh parapelatih saksi. Di antaranya, teknik-teknik mengawal suara di TPS, menyadarkan para saksi sebagai ujung tombak pemenangan di TPS, dan memberikan tupoksi sebagai alat partai.

Baca juga : Megawati Bahas Pemenangan Ganjar Dan Beri Pidato Penutupan

“Terpenting, saksi harus awas. Jangan sampai terjadi kecurangan, dan kesalahan dalam penghitungan suara. Selain itu, mereka harus menjadikan rakyat yang memilih menyadari hak dan kewajiban di TPS,” tandas Rudy.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Senin 9/10/2023 dengan judul Bekali Pelatih Saksi, PDIP Makassar Pasang Saksi Di Seluruh TPS

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.