Dark/Light Mode

Masih Tiarap Pasca KLB Deli Serdang

Moeldoko Kapan Bangunnya

Rabu, 24 Maret 2021 06:15 WIB
Kepala Staf Kepresiden, Jenderal (Purn) Moeldoko kembali muncul di dunia maya, kemarin. Lewat Instagram pribadinya @dr_moeldoko, Ketum Demokrat versi KLB Deli Serdang ini, pamer foto sedang main dengan cucu. (Foto: Instagram/dr_moeldoko)
Kepala Staf Kepresiden, Jenderal (Purn) Moeldoko kembali muncul di dunia maya, kemarin. Lewat Instagram pribadinya @dr_moeldoko, Ketum Demokrat versi KLB Deli Serdang ini, pamer foto sedang main dengan cucu. (Foto: Instagram/dr_moeldoko)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejak terpilih jadi Ketua Umum Partai Demokrat versi Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, Sumatera Utara, awal Maret lalu, Kepala Staf Presiden Jenderal (Purn) Moeldoko seperti hilang ditelan bumi. Hingga kemarin, eks Panglima TNI itu, masih diam seribu bahasa. Pak Moeldoko, tiarapnya kelamaan nih.

Sikap Moeldoko yang masih menutup mulut ini tentu saja bikin penasaran publik. Maklum, sebelumnya, Moeldoko selalu sigap menangkis berbagai serangan yang ditujukan kepadanya. Tak jarang, ia melakukan serangan balik terhadap pihak yang dianggap mengganggunya.

Tengok saja saat ia dituduh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan mengkudeta Partai Demokrat awal Februari lalu. Dia langsung menggelar konferensi pers di rumahnya untuk memberikan klarifikasi.

Baca juga : Kasus Suap Pajak, KPK Geledah Kantor Pusat Bank Panin

Di akun Instagram miliknya, @dr_moeldoko, ia juga mengunggah foto-foto yang isinya menyindir pihak AHY. Sikap serupa ditunjukkan saat ia disudutkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sehari setelah SBY memberikan pernyataan, Moeldoko langsung muncul memberikan perlawanan.

Namun, setelah KLB digelar dan dirinya diangkat sebagai ketua umum, sikap Moeldoko langsung berubah. Sepekan setelah KLB, Moeldoko tak muncul ke publik.

Rentetan serangan dari Partai Demokrat kubu AHY pun tak membuat Moeldoko muncul. Sikap Moeldoko ini berkebalikan dengan AHY, yang hampir tiap hari ngider ke sana-sini untuk menjalin silaturahmi dengan para tokoh.

Baca juga : AHY Di Depan, Moeldoko Ketinggalan

Sebelumnya, Moeldoko memang sempat dikabarkan melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDIP, Megawati. Namun, kabar tersebut dibantah Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto.

Lalu kemana Moeldoko? Moeldoko ada. Memang tak terlihat di dunia nyata, namun dia lumayan sering muncul di dunia maya. Terutama di Instagramnya, dr_moeldoko. Di Instagramnya itu, Moeldoko memamerkan kegiatan setelah KLB. Pertama, dia bersama istri belanja di tukang sayur keliling. Saat itu, Moeldoko tampil dengan kaos warna hitam dan topi warna biru. Topi warna biru itu dianggap pengikutnya sebagai kode Moeldoko mengakui dirinya sebagai ketum Demokrar.

Kedua, ia mengunggah foto ucapan selamat Hari Nyepi, Hari Perawat Nasional, dan Hari Air Sedunia. Tiga Unggahan ini terkesan datar-datar saja jika dibandingkan dengan unggahan sebelumnya yang penuh dengan isyarat.

Baca juga : Yasonna Maju Kena Mundur Kena

Kemarin, Moeldoko kembali memamerkan aktivitasnya bersantai di akhir pekan. Kali ini, bukan dengan istri, tapi dengan kedua cucu perempuannya yang masih kecil dan imut.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.