Dark/Light Mode

Bos PAN Kerahkan Kadernya Bantu Korban Bencana Di NTT

Selasa, 6 April 2021 14:00 WIB
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. (Foto: Ist)
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengajak, kader-kadernya untuk membantu korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Terus semangat untuk kader-kader di NTT. Bantu saudara-saudara kita di sana. Salam saya untuk semua,” ujar Zulkifli di akun sosial @ZUL_Hasan, Selasa (6/4).

Baca juga : PLN Pulihkan 359 Gardu Listrik Yang Terdampak Badai Seroja Di NTT

Menurut dia, di bawah koordinasi Ahmad Yohan, kader-kader PAN NTT bergerak memberikan bantuan untuk para korban bencana di Flores Timur dan sekitarnya. “Alhamdulillah kemarin didistribusikan 10 ton bahan makanan ke tempat pengungsian para korban,” ujarnya.

Menurut dia, relawan-relawan juga turut membantu, semoga bisa sedikit meringankan beban dan penderitaan saudara-saudara kita di sana. Mereka bergerak jalan darat dan laut.

Baca juga : Jokowi Minta Penyaluran Bantuan Untuk Korban Bencana Di NTT-NTB Dikebut

“Saya terus menghimbau dan mendorong kader untuk bergerak membantu korban bencana, memberi dukungan kemanusiaan. Inilah pembuktian kita berbangsa dan bernegara. Saat ada saudara yang kesulitan, kita bergerak membantu,” ujarnya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.