Dark/Light Mode

Pengawas Pemilu Jangan Takut

Tindak Semua Pelanggaran!

Minggu, 18 Juni 2023 06:45 WIB
Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Puadi. (Foto: Dok. Bawaslu)
Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Puadi. (Foto: Dok. Bawaslu)

RM.id  Rakyat Merdeka - Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Puadi menyemangati pengawas pemilu di seluruh tingkatan. Pengawas pemilu tidak perlu takut menangani setiap pelanggaran dalam tahapan pemilu.

“Siapa pun yang melanggar harus ditindak. Kita berpegang pada aturan,” tegas Puadi.

Puadi menekankan agar pengawas pemilu profesional. Dia juga menyampaikan agar setiap temuan dari pengawas pemilu harus disertai dengan bukti yang kuat.

Baca juga : Berikan Pelayanan Dan Kepuasan Terbaik, Modal Penting Gaet Pelanggan

Puadi mengatakan, bukti kuat san­gat penting. Kata dia, berbeda penan­ganan kasus yang bermula dari laporan masyarakat. “Kalau temuan, bukti dari pengawas pemilu itu harus kuat, 99 persen buktinya kuat,” urainya.

Dia mengatakan, pengawas pemilu juga harus siap seandainya ada potensi sengketa proses yang diajukan ke Bawaslu. Pengawas pemilu harus paham betul tentang mekanisme dalam mediasi dan ajudikasi.

“Ini penting dalam persiapan kita menghadapi potensi sengketa proses ke Bawaslu,” tukas Puadi.

Baca juga : Puluhan Tutup Urinoar Di Jepang Hilang Dicuri

Anggota Bawaslu Lolly Suhenty mengatakan, profesionalitas juga harus dikedepankan dalam hal pelaksanaan pengawasan penyusunan daftar pemi­lih.

“Sebentar lagi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan Akhir (DPSA) akan segera ditetapkan oleh KPU Kabupaten/Kota,” katanya.

Dia mengingatkan, jajaran pengawas pemilu selalu melakukan pengawasan melekat terhadap adanya potensi masalah dalam proses penyusunan daftar pemilih. Kata dia, seluruh hasil pengawasan yang dilakukan harus dicatat.

Baca juga : TGB Cawapres Dikritik PPP, Perindo: Jangan Ribut Di Luar

“Pastikan keakuratan data yang dimi­liki oleh Bawaslu,” ujarnya.

Lolly juga berpesan kepada para pen­gawas pemilu agar selalu tetap perkuat soliditas.

Pengawas pemilu juga diminta se­lalu mencermati hasil penyusunan daf­tar pemilih yang telah dimiliki oleh Bawaslu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.