Dark/Light Mode

Relawan Penerus Negeri Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

Sabtu, 28 Oktober 2023 21:59 WIB
Koordinator Nasional Penerus Negeri M Pradana Indraputra (kedua kiri) dalam deklarasi Relawan Penerus Negeri mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10). (Foto: Istimewa)
Koordinator Nasional Penerus Negeri M Pradana Indraputra (kedua kiri) dalam deklarasi Relawan Penerus Negeri mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mengambil momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda, Relawan Penerus Negeri mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Acara diselenggarakan di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10).

Dewan Pembina Pengurus Negeri Bahlil Lahadalia mengatakan, pemimpin sudah harus teruji dan sudah selesai dengan dirinya sendiri. “Kalau tidak begitu, repot. Saya ini ada di dalam kabinet dan saya tahu persis kinerja Pak Prabowo ini,” ucapnya, saat memberikan kata sambutan.

Menurut Bahlil, Prabowo adalah capres yang paling detail bicara soal hilirisasi. “Kalau dibilang program Pak Prabowo sama dengan program Pak Jokowi, memang Pak Prabowo mengerti dan ikut menjalani, bukan ikut-ikutan,” sambungnya.

Baca juga : Ketum PSI Kaesang Ajak Relawan Jokowi Menangkan Prabowo-Gibran Di Pilpres 2024

Koordinator Nasional Penerus Negeri M Pradana Indraputra mengatakan, banyak pemuda yang memiliki peran membawa perubahan. Tidak hanya untuk tingkat daerah, tapi juga nasional.

“Kalau kita lihat sejarah bangsa Indonesia, begitu banyak pemuda yang pernah menjabat posisi strategis dalam pemerintahan, seperti Panglima Jenderal Sudirman umur 34 tahun, Ali Sadikin sebagai Gubernur DKI di usia yang masih sangat muda. Ide dan terobosan yang digulirkan pemuda adalah sesuatu relevan dengan generasi muda pula,” ungkap pria yang akrab disapa Dana ini.

Momentum saat ini, lanjutnya, dipercaya sangat tepat dengan hadirnya sosok pemuda yang turun dalam kancah Pemilu. Sosok Gibran yang meramaikan pesta demokrasi, bisa mewakili peran pemuda untuk sama-sama membangun negeri agar semakin maju ke depannya.

Baca juga : Keluarga Gus Dur Resmi Dukung Ganjar-Mahfud

“Kami mengajak masyarakat, terutama kaum milenial dan generasi Z, untuk mendukung pasangan Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka, terutama karena suara pemuda akan menjadi suara mayoritas alias suara penentu pada Pilpres 2024,” tambah Dana. 

Penerus Negeri meyakini, untuk meneruskan cita-cita Indonesia maju, sangat penting adanya sinergi antara para senior yang telah terlebih dahulu memakan asam garam dengan anak muda yang energik, kreatif, relevan, dan gercep alias gerak cepat. 

Dalam sambutannya ini, Prabowo menyampaikan bahwa pembangunan bangsa tidak dapat dilaksanakan dalam waktu singkat. “Membangun bangsa perlu fondasi yang kuat, bata demi bata, tiang demi tiang, struktur demi struktur. Kita teruskan yang Pak Jokowi sudah bangun selama ini. Kita sempurnakan dan tambahkan bila perlu,” ucap Prabowo.

Baca juga : Relawan Targetkan 50 Persen Generasi Muda Dukung Pasangan AMIN

Menurut Prabowo, ini saatnya lompatan perjuangan menuju Indonesia Emas. “Kita sudah ada strategi menuju ke sana. Kita tidak mau sekedar maju, tetapi transformasi bangsa untuk pemerataan. Untuk anak-anakku, adik-adikku, kalian masih muda, masih punya banyak kesempatan. Jangan sampai hanya dipakai untuk kenikmatan sendiri,” tutur Capres yang diusung Koalisi Indonesia Maju ini. 

Penerus Negeri memiliki komitmen untuk meneruskan kemajuan dan menjamin keberlanjutan pembangunan. Penerus Negeri meyakini, Prabowo sosok yang mampu meneruskan segala kemajuan yang telah berlangsung selama masa pemerintahan Jokowi.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.