Dark/Light Mode

Safari Politik Paslon Nomor Urut 1

Cak Imin Yakinkan Warga Bali, Anies Sosok Toleran

Sabtu, 27 Januari 2024 07:30 WIB
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (tengah) bersama keluarganya berswafoto dengan para relawan saat menghadiri kegiatan Konsolidasi Relawan Bali Satu Suara (Basra) untuk Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) di Badung, Bali, Jumat (26/1/2024). Pada kesempatan itu Muhaimin mengajak masyarakat untuk memilih pasangan calon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan optimistis dapat meraih suara yang signifikan di Bali pada Pemilu 2024. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/foc)
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (tengah) bersama keluarganya berswafoto dengan para relawan saat menghadiri kegiatan Konsolidasi Relawan Bali Satu Suara (Basra) untuk Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) di Badung, Bali, Jumat (26/1/2024). Pada kesempatan itu Muhaimin mengajak masyarakat untuk memilih pasangan calon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan optimistis dapat meraih suara yang signifikan di Bali pada Pemilu 2024. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/foc)

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut satu, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, menyakinkan warga Bali bahwa Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan merupakan sosok yang sangat menghargai kebhinekaan.

"Tidak mudah perjuangan kita, fitnah terjadi di mana-mana. Di Bali saya sampaikan, jangan mudah kena hasut dan fitnah oleh siapapun," kata Cak Imin, saat kampanye di Kabupaten Badung, Bali, Jumat (26/1/2024).

Baca juga : Warga Jangan Gampang Dihasut, Cak Imin: Mas Anies Difitnah Intoleran

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu tidak menjelaskan fitnah seperti apa dan dari mana yang dimaksud.Intinya, Cak Imin justru menggaransi, jika Paslon 01 menang di Pilpres 2024, akan mempersatukan keragaman di Indonesia dengancara mewujudkan keadilan.

“Perjuangan keadilan tidak mu­dah. Difitnah, ditolak, umat Islam dan beragama lain punya kedewasaan. Tidak lagi mudah diadu domba, diaduk-aduk,” katanya.

Baca juga : Siti Atikoh Tinggalkan Karier Ketika Ganjar Terpilih Gubernur Jateng Tahun 2013

Wakil Ketua DPR ini me­nyambut baik ratusan anggota relawan Bali Satu Suara (Basra) yang hadir di kampanyenya di Pulau Dewata.

Basra merupakan kelompok Muslim pendukung duet Anies-Muhaimin alias AMIN di bawah komando tokoh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah, Nyai Juwariyah Fawaid.

Baca juga : Bakal Menang Satu Putaran

Melihat tingginya antusias Basra dalam mendukung AMIN di Bali, Cak Imin optimistis mendapatkan suara signifikan di Pulau Dewata sekalipun wilayah ini basis suara PDI Perjuangan (PDIP), partai pendukung Paslon 03.

Bagi Cak Imin, dukungan terhadap Paslon 01 di Bali men­jadi indikator diterima semua kalangan dari berbagai latar belakang partai atau kelompok. Dukungan ini adalah bentuk gelombang keinginan perubahan nasib orang kecil.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.