Dark/Light Mode

Pilkada Kota Tangsel 2024

Golkar Usung Pasangan Petahana Benyamin-Pilar

Kamis, 23 November 2023 07:40 WIB
Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan. (Foto: Ist)
Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Teka teki bakal calon yang akan diusung Partai Golkar di Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) 2024, akhirnya terkuak. Partai Beringin memutuskan mengusung pasangan petahana, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, untuk maju periode kedua.

Keputusan politik Partai Golkar di Pilkada Kota Tangsel 2024, diungkap Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan, melalui akun instagramnya, Rabu (22/11/2023). Politisi Partai Golkar ini menunjukan foto dirinya memegang surat keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) tentang bakal calon kepala dan wakil kepala daerah di Pilkada Kota Tangsel.

Dalam foto yang diunggah anak dari Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah itu, nampak juga Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie. “Kami telah menerima surat tugas dari DPP Partai Golkar (perihal) bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel,” ujarnya.

Baca juga : Cegah Kasus 2019 Terulang, BPJS Skrining Kesehatan Petugas Pemilu

Lebih lanjut, Pilar menyata­kan, dirinya juga mendapat tugas dari DPP Partai Golkar, untuk memenangkan Pemilu Legislatif (Pileg) dan Pemilu Presiden (Pilpres) 2024. Menurut dia, penugasan itu sangat penting karena kedua kontestasi itu akan berbanding lurus atau bepengaruh besar terhadap peta politik di Pilkada Kota Tangsel.

“Melalui Koordinator Badan Pemenangan Pemilu Jawa I, ka­mi akan berjuang untuk memenangkan Pileg, Pilpres, hingga Pilkada 2024 nanti. Golkar Indonesia, Indonesia Golkar,” cetus dia.

Pilar juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, dengan menjadi pemilih yang cerdas, teliti, dan bertanggungjawab. Sebab, Pemilu merupakan pondasi dari sistem demokrasi Indonesia.

Baca juga : Penilaian Ganjar Jadi Pecutan, Kaesang: Pemerintah Sekarang Nggak Baper

“Dari sini (Pemilu), kita mempunyai kesempatan untuk memi­lih pemimpin yang akan me­wakili dan mengemban amanah rakyat,” cetusnya.

Ia juga berpesan kepada se­luruh elemen masyarakat untuk menciptakan pesta demokrasi yang aman, damai, dan bermar­tabat. “Saya mengajak seluruh masyarakat bersama TNI, Polri, kejaksaan, DPRD, ASN dan pemangku kepentingan lain, mari laksanakan Pemilu yang aman, damai, dan bermartabat,” tandasnya.

Terpisah, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Tangsel, Dadang Darmawan, mengklaim, pihaknya memiliki kemampuan dan pengalaman dalammencari kader yang mumpuni untuk dicalonkan di Pilkada Kota Tangsel 2024. Namun begitu, DPD PKS Kota Tangsel tetap membuka ruang bagi seluruh elemen masyarakat yang memiliki kompetensi dan siap maju di Pilkada Kota Tangsel.

Baca juga : Di Tangerang, Ganjar Janji Perjuangkan Hak-hak Buruh

“Tolong diinformasikan ke­pada seluruh warga Tangsel, tokoh-tokoh yang merasa memi­liki kompetensi dan siap maju (Pilkada), kami membuka diri. Silakan hubungi kami, silakan bergabung dengan kami untuk maju di Pilkada Kota Tangsel,” ujar Dadang.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 23/11/2023 dengan judul Pilkada Kota Tangsel 2024, Golkar Usung Pasangan Petahana Benyamin-Pilar

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.