Dark/Light Mode

Bakal Calon Bupati Cilacap Janjikan 1.000 Wifi Gratis Untuk Masyarakat

Kamis, 20 Juni 2024 09:31 WIB
Bakal calon Bupati Cilacap Letkol Inf Setyo Budi Wibowo berkumpul bersama warga/Ist
Bakal calon Bupati Cilacap Letkol Inf Setyo Budi Wibowo berkumpul bersama warga/Ist

RM.id  Rakyat Merdeka - Salah satu bakal calon Bupati Cilacap periode 2024-2029, Letkol Inf Setyo Budi Wibowo berjanji akan menjalankan salah satu programnya, yaitu membangun 1.000 wifi gratis untuk masyarakat Cilacap, Jawa Tengah.

"Program 1.000 wifi gratis ini sebagai bukti keseriusan saya mengabdi dan membangun kota kelahiran tercinta," ujar Setyo Budi Wibowo atau yang akrab disapa SWB kepada wartawan, Kamis (20/6/2024).

Program ini lahir dari hasil survei tim khusus SBW mengenai kebutuhan masyarakat Cilacap. 

Baca juga : Semangat Berbagi, Kementerian ATR Sembelih 72 Hewan Kurban Untuk Masyarakat

Selain kebutuhan sandang, pangan dan papan, saat ini kebutuhan akses komunikasi dan informasi internet sangat dibutuhkan masyarakat modern.

"Dari hasil kami keliling dan berbicara kepada masyarakat Cilacap, selain meminta lapangan pekerjaan dan infrastruktur, mereka juga meminta akses internet," bebernya.

Salah satu tim humas SBW, Yudha Satria mengatakan, masyarakat merasa terbebani dengan kebutuhan internet yang memakan biaya 200 ribu/keluarga perbulannya. 

Baca juga : Eric Hermawan: Idul Adha Momen Partai Golkar Berbagi Untuk Masyarakat

Untuk mengurangi beban masyarakat Cilacap akan kebutuhan internet, maka program 1.000 wifi gratis ini menjadi salah satu program unggulan SBW. 

“Akan dijalankan sebelum masa pemilihan sebagai wujud kerja nyata SBW membangun kota kelahirannya," ujar Yudha.

Rencananya, program 1.000 wifi gratis ini akan direalisasikan pada pertengahan Juli 2024. Untuk syarat mengikuti program ini cukup mudah, yaitu warga asli Cilacap, setelah itu akan dibentuk tim untuk melakukan pendaftaran 1.000 wifi gratis di setiap kecamatan Kota Cilacap.

Baca juga : Sambut Idul Adha, BMH Komit Hadirkan Senyum dan Gizi untuk Masyarakat Dhuafa

"Diharapkan dari program SBW ini masyarakat Cilacap dapat terbantu dalam anggaran pengeluaran kebutuhan setiap bulannya dan bagi masyarakat yang belum mampu memasang internet di rumah untuk kebutuhan anak sekolah, ini akan sangat terbantu," jelas Yudha.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.