Dark/Light Mode

Biar Bikin Hattrick Lagi, Rangnick Minta Ronaldo Sering-sering Mudik Ke Portugal

Minggu, 13 Maret 2022 12:43 WIB
Ralf Rangnick dan CR7. (Foto : ist)
Ralf Rangnick dan CR7. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Ralf Rangnick meminta Cristiano Ronaldo sering pulang kampung usai mencetak trigol alias hattrick saat melawan Tottenham Hotspurs pada  lanjutan Liga Inggris, Sabtu (12/3) malam WIB.

Rangnick memuji aksi dan gol-gol Cristiano Ronaldo yang berbuah 3 poin bagi Manchester United. “Dia membuat perbedaan, tentu saja, dengan tiga golnya. Namun, bukan hanya karena tiga gol itu, ini juga penampilan terbaiknya sejak tiba, di dalam dan luar lapangan,” ujar sang manajer.

Baca juga : Perusahaan Haji Isam Bikin Pabrik Minyak Goreng Di Kalsel

“Kami bercanda sedikit, mungkin masuk akal untuk mengirim dia ke Portugal selama 3 hari, tak berlatih selama 2 hari, lalu dia kembali berlatih pada Kamis,” urai Ralf Rangnick berkelakar soal sang pemain andalan seperti dikutip dari Manchester Evening News.

Lebih lanjut, Rangnick mengungkapkan, “Dia tampil persis seperti saat berlatih pada Kamis lalu. Itu sebabnya, saya setelah latihan memutuskan untuk memainkan dia dari awal meskipun sempat absen sepekan. Sepertinya kami harus terus melakukan hal ini hingga akhir musim.”

Baca juga : Tanpa Keringat, Srikandi Ke Final

Sepekan lalu, Ronaldo tak dibawa oleh Rangnick ke markas Manchester City. Sang manajer berdalih, CR7 mengalami masalah pada fleksor pinggulnya. Namun, hal itu diragukan oleh beberapa pihak. Kemudian beredar kabar sang megabintang kecewa atas putusan itu dan pulang ke Portugal.

Sementara itu tiga gol Cristiano Ronaldo menambah koleksi golnya dalam karier profesional menjadi 807 gol. Jumlah tersebut mengantarkan dia ke dalam catatan sejarah sepakbola dunia.
Ya, Ronaldo kini sah disebut sebagai pemain dengan gol terbanyak di level klub dan tim nasional sepanjang masa. Dia mengalahkan rekor yang sebelumnya dibuat legenda Rapid Vienna, Josef Bican (805 gol). [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.