Dark/Light Mode

Liga Italia

Juventus dan Atletico Ikut Buru Icardi

Rabu, 10 Juli 2019 13:53 WIB
Pemain Inter Milan, Mauro Icardi. (Foto : istimewa)
Pemain Inter Milan, Mauro Icardi. (Foto : istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kabar pindahnya Mauro Icardi dari Inter Milan ke klub lain masih memanas. Manajemen Inter masih berharap ada keseriusan klub lain yang berminat meminang sang kapten yang punya nilai klausul 110 juta Euro atau sekitar Rp 1,74 triliun).

Hingga saat ini belum ada yang merespon meski belakangan Juventus dan Napoli sempat dikabarkan bersaing untuk mendapatkan jasa top skor Liga Italia Serie A 2014-2015 dan 2017-2018 itu.

Baca juga : Dimahar Rp 577 M, Manolas Ikut Napoli

Menurut laporan Diario AS, Atletico Madrid dikabarkan mulai turut mengawasi situasi yang terjadi pada Icardi sebagai antisipasi kepergian striker bengal mereka, Diego Costa ke Everton.

Atletico sebenarnya bisa menge luarkan dana yang dibutuhkan pelatih Diego Simeone untuk merombak pasukannya menyusul kepergian Diego Godin, Lucas Hernandez dan Rodri meski baru saja membeli wonderkid Portugal, Joao Felix dengan klausul sebesar 126 juta Euro menyusul kepergian Antoine Griezmann yang dikabarkan bakal merapat ke Barcelona.

Baca juga : Ke Juventus, Rabiot Kepincut Gaji Gede

Namun, Atletico perlu bergerak cepat bila serius ingin mendatangkan Icardi yang masih terikat kontrak dengan I Nerrazzuri hingga 2021. Sebab, Juventus dan Napoli pun punya niat mendatangkam Icardi meski belum ada tindaklamjutnya.

Sebelummya, penyerang Inter Milan itu ramai dikabarkan bakal hengkang ke klub lain pada transfer pemain musim panas ini. Bahkan, kabar di media menyebutkan Icardi dan Radja Nainggolan tak menjadi bagian penting dalam strategi pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte di musim 2019/2020.

Baca juga : Nyandu, Sarri Habiskan 60 Batang Rokok Per Hari

Meski begitu, mantan pemain Sampdoria ini justru tetap menunjukkan sikap profesionalismenya. Icardi justru muncul di latihan pra- musim Inter Milan yang digelar di Lugano, Swiss, Selasa (9/7).

Tapi Inter Milan di akun Instagram official-nya sama sekali tak menampilkan dan memperlihatkan kehadiran Mauro Icardi pada latihan pra- musim yang akan berlangsung hingga 14 Juli di Cornaredo Stadium. Hal inilah yang lantas memunculkan spekulasi kuat Mauro Icardi bakal segera angkat kaki dari Inter Milan. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.