Dark/Light Mode

Wow, Sergej Milinkovic Dibanderol Rp 1,7 Triliun.

Jumat, 14 Oktober 2022 06:28 WIB
Sergej Milinkovic-Savic. (Foto : Ist)
Sergej Milinkovic-Savic. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Lazio Claudio Lotito dikabarkan terus menaikkan harga Sergej Milinkovic-Savic, karena diminati banyak klub elite Eropa. Harga pemain internasional Serbia itu kini mencapai 120 juta Euro, atau setara Rp 1,7 triliun.

Dikutip dari Football Italia, kemarin, terus dinaikkannya harga Sergej Milinkovic-Savic jelang bursa transfer musim dingin Januari nanti ini seiring adanya isu yang menyebut, Juventus telah menghidupkan kembali ketertarikannya pada sang pemain.

Baca juga : Sisca Kohl : Dilamar, Dibawakan Berlian Rp 1,2 Miliar

Tapi, Lazio tidak mau kehilangan bintangnya dengan harga murah. Gelandang internasional Serbia berusia 27 tahun itu terus bersinar di Serie A musim 2022/23 di bawah asuhan Maurizio Sarri itu.

Dia membuktikan sebagai salah satu pemain tengah terbaik di dunia. Dalam sembilan pertandingan liga pertama musim ini, Milinkovic-Savic telah mencetak tiga gol dan memberikan tujuh assist.

Baca juga : Grealish Belum Pantas Dihargai Rp 1,6 Triliun

Isu terbaru menyebut, Juventus diklaim sudah mencapai kesepakatan dengan agen Milinkovic-Savic untuk transfer Januari nanti senilai 100 juta Euro atau sekitar Rp 1,4 triliun. Tapi, Presiden Lazio, Claudio Lotito membantah dan justru menaikkan harga Sergej Milinkovic-Savic.

“Saya tidak punya kesepakatan dengan agennya, (Mateja) Kezman untuk menjualnya ke Juventus atau klub mana pun di musim dingin nanti,” tegasnya kepada Il Messaggero.

Baca juga : Betah Di Chelsea, Pulisic Dibanderol Rp 452 Miliar

“Sebaliknya, harganya sekarang 120 juta euro, bukan 100 juta euro lagi. Setiap bulan harganya terus naik,” tegasnya.

Milinkovic-Savic memang begitu berharga bagi Lazio, sampai-sampai rekan sekaligus kapten timnya, Ciro Immobile memujinya sebagai pemain selevel dengan bintang Manchester City, Kevin De Bruyne. “Percayalah, Milinkovic-Savic punya daya magis. Ia berada di level sama dengan Kevin De Bruyne,” klaim striker Italia tersebut. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.