Dark/Light Mode

MotoGP 2022, Baby Alien Desak Honda Tiru Ducati

Kamis, 27 Oktober 2022 05:35 WIB
Pembalap Marc Marquez. (Foto : iss)
Pembalap Marc Marquez. (Foto : iss)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mendesak timnya berbenah, usai terpuruk di MotoGP 2022. Dia pun meminta Honda mencontoh juara dunia konstruktor MotoGP 2022, Ducati, yang tampil konsisten pada musim ini. MotoGP 2022 memang masih belum selesai, dan tersisa satu balapan terakhir.

Hanya saja, lima dari enam pabrikan sudah merasakan kemenangan pada tahun ini. Satu-satunya yang belum meraih kemenangan adalah Honda. Bandingkan dengan Ducati yang tampak paling dominan pada musim ini.

Baca juga : Max Verstappen Raih Juara Dunia

Tercatat, motor buatan Borgo Panigale tersebut sudah memenangkan 12 balapan, atau sudah lebih dari separuh. Keadaan itu pun membuat Honda dapat membangun motor seperti Ducati. Motor mereka diharapkan dapat tampil konsisten berada di depan sepanjang musim dan menjadi pemenang.

“Saya selalu mengatakan perlu menemukan motor yang dapat konsisten sepanjang musim. Seperti yang dilakukan Ducati sekarang,” kata Marquez, dikutip dari Crash, kemarin.

Baca juga : G20, WCCE Komitmen RI Majukan Ekonomi Kreatif

Perkembangan yang dialami Ducati sendiri membuat The Baby Alien-- julukan Marc Marquez-- takjub. Pasalnya, dahulu ada beberapa lintasan, di mana motor Ducati mengalami kesulitan. Namun, hal itu tak terlihat pada musim ini.

“Di masa lalu, mereka sangat kuat di lintasan tertentu dan kesulitan di sirkuit lainnya. Tetapi, sekarang mereka begitu konsisten dan kencang di berbagai macam lintasan,” ujarnya.

Baca juga : MotoGP Thailand, Bagnaia Pede Naik Podium

Namun, pebalap asal Spanyol itu sadar jika hal itu tak mudah dilakukan. Mereka harus menemukan kompromi tepat, sehingga dapat melaju kencang di semua lintasan. “Kami tengah mengerjakannya dan Honda sedang bekerja keras untuk dapat mewujudkannya,” tutur Marquez. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.