Dark/Light Mode

Bulutangkis Australia Terbuka 2022

15 Wakil Indonesia Buru Gelar Di Negeri Kanguru

Senin, 14 November 2022 07:00 WIB
Shesar Hiren Rhustavito. (Foto: dok. PBSI).
Shesar Hiren Rhustavito. (Foto: dok. PBSI).

RM.id  Rakyat Merdeka - Sebanyak 15 wakil Indonesia siap tampil di turnamen bulutangkis Australia Terbuka 2022. Dari 15 wakil terdiri 11 wakil pelatnas dan empat non pelatnas akan bertarung di State Sports Center Sydney, pada 15-20 November, mendatang.

Manajer tim pelatnas Indonesia, Herli Djaenudin menyebut skuad pelatnas Cipayung saat ini telah tiba di Sydney, Australia. Para pemain siap memburu gelar juara serta total hadiah sebesar 180 ribu dollar AS dalam turnamen BWF World Tour Super 300 itu.

“Para pemain siap tampil ke turnamen Australia Terbuka. Kondisinya juga baik, siap, dan sehat. Pemain yang baru pulang dari Eropa, sudah tidak jetlag lagi. Mereka akan tampil semaksimal mungkin untuk memburu gelar juara,” kata Herli Djaenudin dalam keterangan resmi PBSI, kemarin.

Baca juga : Sambangi WNI Di Malaysia, Mahfud Tekankan Jaga Martabat Indonesia Di Luar Negeri

Di sektor tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito dan Chico Aura Dwi Wardoyo bakal menjadi andalan Indonesia di Sydney. Mereka akan berjuang bersama Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dan Christian Adinata.

Sebenarnya Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie juga didaftarkan mengikuti turnamen di Negeri Kanguru. Namun, melihat poin rangking keduanya sudah aman untuk tampil ke BWF World Tour Finals di Guangzhou, Desember nanti, keduanya ditarik mundur.

“Keputusan ini juga untuk mengembalikan kondisi pemain. Jojo ditarik agar segera pulih dari cedera yang dialami di Prancis Terbuka. Sementara bagi Ginting, waktunya bisa dipakai untuk pemulihan dan fokus ke persiapan ke World Tour Finals,” ucap pelatih tunggal putra, Irwansyah.

Baca juga : Luhut Pengen Kita Jadi Negara Maju

Meskipun tanpa Ginting dan Jojo, Irwansyah optimistis Vito dan Chico mampu bersaing dan unjuk kemampuan. “Performa Vito dan Chico juga oke. Mereka kita andalkan untuk bisa bersaing dan unjuk kemampuan di Australia Terbuka nanti,” ujar Irwansyah.

Selain Ginting dan Jojo, beberapa wakil Indonesia lainnya ditarik mundur yakni pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pasangan ganda putri Melani Mamahit/ Tryola Nadia, serta Rinov Rivaldy/ Pitha Haningtyas Mentari di ganda campuran. Fajar/Rian, Ahsan/Hendra dan Rinov/Pitha ditarik karena posisinya sudah aman tampil ke BWF World Tour Final.

Mereka bisa memanfaatkan waktu untuk persiapan ke kejuaraan penutup akhir tahun yang akan digelar di Guangzhou itu. “Rencananya dulu, memang kalau Rinov/Pitha sudah lolos ke World Tour Final, akan ditarik dari Australia Terbuka,” kata kepala pelatih ganda campuran Nova Widianto.

Baca juga : Piala Asia Wanita U-20, Indonesia Ketemu India, Vietnam Dan Bangladesh

Sementara itu, pelatih kepala ganda putri Eng Hian menyebut Melani/Tryola ditarik mundur, dengan alasan Tryola sakit. Pada tunggal putri, Skuad Cipayung akan bertumpu pada Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. Menurut pelatih tunggal putri, Herli Djaenudin, setelah tampil menjanjikan di Hylo Open lalu, Gregoria kembali diharapkan bisa tampil konsisten di Sydney nanti.

“Saya harapkan, Gregoria bisa tampil konsisten lagi seperti di Hylo lalu. Semoga pula bisa tampil bagus,” tukas Herli. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.