Dark/Light Mode

Piala Dunia 2022

Digebuk Ekuador 2-0, Qatar Pecahkan Rekor Tuan Rumah Keok Di Laga Pembuka

Senin, 21 November 2022 02:33 WIB
Bintang Ekuador Enner Valencia (tengah, kanan) memupus impian Qatar memenangkan laga pembuka Piala Dunia 2022, Minggu (20/11). (Foto: Getty Images via BBC)
Bintang Ekuador Enner Valencia (tengah, kanan) memupus impian Qatar memenangkan laga pembuka Piala Dunia 2022, Minggu (20/11). (Foto: Getty Images via BBC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Malang tak dapat ditolak. Untung tak dapat diraih. Kira-kira, begitulah nasib tuan rumah Qatar, di Piala Dunia 2022.

Tim asuhan Felix Sanchez Bas ini menjadi tim tuan rumah Piala Dunia pertama, yang kalah dalam laga kickoff Piala Dunia, setelah digunduli Ekuador 2-0, Minggu (20/11) waktu setempat. Lewat dua gol yang diborong Enner Valencia.

Dalam pertemuan tersebut, Enner Valencia sebetulnya berhasil memecah kebuntuan di awal laga. Tapi sayang, golnya dianulir wasit.

Baca juga : Jungkook BTS Nyanyikan Lagu Dreamer, Ini Link Streaming Dan Lirik Lagunya

Pantang mundur, Valencia mengganas. Alhasil, gawang Qatar pun robek di menit ke-16.

Dia bahkan berhasil menggandakan golnya di menit 31.

Peluang semata wayang tuan rumah lahir dari Almoez Ali, pahlawan Qatar di Piala Asia 2019. Tapi sayang, sundulannya melenceng.

Baca juga : Hayya-Hayya Jadi Lagu Pembuka Piala Dunia 2022, Ini Lirik Lengkapnya

Atas hasil buruk ini, Qatar harus mampu mencetak gol di laga kedua Grup A melawan Senegal, Jumat (25/11). Tugas yang jelas tidak mudah. Sekalipun Senegal tampil tanpa sang bintang, Sadio Mane.

Sebab, tim asuhan Djibril Cisse itu punya tiga veteran, yang cukup makan asam garam Piala Dunia. Sebut saja kipee Edouard Mendy, bek Koulibaly, gelandang Idrissa Gueye, dabn striker Boulaye Dia.

Jangan sampai, Qatar apes seperti Afrika Selatan, yang tersingkir pada fase grup di Piala Dunia 2010.

Baca juga : Robek Otot Paha Kiri, Karim Benzema Batal Bela Prancis Di Piala Dunia 2022

Asal tahu saja, dalam 92 tahun sejarah Piala Dunia, tuan rumah selalu digdaya di laga pembuka. Dari 22 laga yang dimainkan, tercatat 16 kemenangan dan enam skor imbang yang berhasil direkam. ■

 

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.