Dark/Light Mode

Bulutangkis Malaysia Terbuka 2024

Ngejar Gelar Penglaris

Senin, 8 Januari 2024 07:00 WIB
Fajar Alfian/Mu­hammad Rian Ardianto. (Foto: PBSI)
Fajar Alfian/Mu­hammad Rian Ardianto. (Foto: PBSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Persiapan atlet jelang turnamen pembuka tahun ini, Malaysia Terbuka 2024, berjalan baik. Hajatan ini jadi salah satu ajang pengumpulan poin menuju Olimpiade 2024 Paris.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Persatuan Bulu­tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Rionny Mainaky melalui keterangan tertulis PP PBSI, kemarin. “Persiapan baik dan bagus tinggal bagaimana nanti permainan di lapangan. Saya me­minta ke anak-anak supaya tidak terlalu terbebani,” kata Rionny.

Baca juga : Kejagung Cetak Rekor Pengusutan Korupsi

Salah satunya adalah pasangan ganda putra Fajar Alfian/Mu­hammad Rian Ardianto yang merupakan juara bertahan turna­men BWF Super 1000 tersebut. “Ini momentum untuk meraih start bagus di awal tahun,” ujar Rionny.

Lebih lanjut, ia mengatakan pihaknya juga menitikberatkan pada penambahan latihan fisik dan strategi di lapangan. “Video analisis pertandingan juga saya ingatkan terus untuk anak-anak pelajari permainan sendiri dan lawan-lawan mereka,” kata dia.

Baca juga : Juventus Vs Salernitana, Si Nyonya Tua Ngejar Gelar Kasta Kedua

Pada kesempatan sama, pe­main ganda putra Bagas Mau­lana/Muhammad Shohibul Fikri mengatakan persiapan mereka jelang turnamen yang digelar di Kuala Lumpur tersebut sudah berjalan sejak BWF World Tour Finals 2023 berakhir.

“Kondisi saya dan Fikri cukup bagus. Kami sudah mulai per­siapan latihan seminggu setelah World Tour Finals jadi ada dua sampai tiga minggu durasinya. Latihan sudah maksimal dan kami berharap bisa memulai 2024 dengan baik,” kata Bagas.

Baca juga : Buru Penglaris Awal 2024

Malaysia Terbuka 2024 akan bergulir di Kuala Lumpur pada 9-14 Januari 2024. Selain men­jadi turnamen pembuka tahun ini, Malaysia Open juga menjadi salah satu ajang pengumpulan poin menuju Olimpiade 2024 Paris.

Sebelumnya, dua ganda pu­tri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sug­iarto/Lanny Tria Mayasari dipasti­kan mundur dari turnamen Malaysi Terbuka 2024 karena mengalami cedera. Selain itu, Apri/Fadia juga dipastikan tak akan bermain pada India Terbuka 2024.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.