Dark/Light Mode

Liga Italia

Fiorentina Cuma Fokus Masuk Zona Eropa

Selasa, 27 Februari 2024 07:41 WIB
Michael Kayode. (Foto : Ist)
Michael Kayode. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Fiorentina berhasil memenangkan duel melawan Lazio pada lanjutan Liga Italia dengan skor 2-1. Fiorentina fokus mengejar tiket Liga Eropa.

Duel tersaji pada giornata atau pekan ke-26 Serie A Liga Italia 2023/2024 di markas Fiorentina, di Stadion Artemio Franchi, pada Selasa (27/2/2024) dini hari WIB. Tuan rumah Fiorentina memetik kemenangan 2-1.

Sejatinya, Fiorentina harus tertinggal lebih dahulu pada laga ini. Luis Alberto yang mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan dari Guendouzi. Laga babak pertama pun berakhir dengan keunggulan Lazio 1-0.

Tetapi, di babak kedua, Fiorentina berhasil melakukan comeback ciamik. Mereka mencetak dua gol balasan.

Pertama, Michael Kayode yang berhasil mencetak gol ke gawang Lazio pada menit ke-61. Lalu, Giacomo Bonaventura membawa timnya berbalik unggul usai mencetak gol pada menit ke-69.

Baca juga : Dybala Gacor, AS Roma Beringas Lagi

Kemenangan tersebut membawa Fiorentina menduduki posisi ketujuh di klasemen sementara Liga Italia 2023/2024 saat ini. Mereka unggul 1 poin dari Lazio yang mengekor di posisi kedelapan dengan 40 angka.

Fiorentina melompati Lazio ke peringkat 7 dengan 41 poin, terpaut 5 poin dari Atalanta di peringkat 5.

La Viola kini memegang tiebreak atas Lazio yang berjuluk Le Aquile alias Sang Elang, total gol yang dicetak dalam pertarungan head-to-head, yang dapat membuat perbedaan besar seiring memanasnya persaingan menuju Eropa. 

Mungkin, kemenangan ini (yang kedua di tahun 2024) dapat mengembalikan kekuatan tim dan memulai momentum yang dapat dibawa oleh orang-orang ini ke Liga Conference, Coppa Italia, dan sisa musim liga.

Fiorentina memang bertekad finis di zona Eropa pada akhir musim ini. Fiorentina menggeser Le Aquile di posisi 7, serta menjaga selisih poin Bologna di peringkat 4 menjadi tidak terlalu jauh.

Baca juga : Fiorentina Vs Lazio, Ngejar Tiket Eropa

Dikutip dari laman Lazialita, Vincenzo Italiano selaku pelatih Fiorentina menyebut bahwa target kemenangan atas Lazio sangat penting.

Tambahan 3 poin dapat mendongkrak moral tim, sekaligus memberikan pukulan terhadap rival di klasemen.

“Kami bertanding melawan tim kuat, yang berada di depan kami. Para pemain memiliki keinginan untuk menang, meski kami belum melakukannya dengan baik akhir-akhir ini. Tapi kami sudah siap bermain besok, walaupun dalam beberapa tahun terakhir kami kesulitan menghadapi Lazio,” ujar Vincenzo Italiano.

Sementara itu pelatih Lazio, Maurizio Sarri, menyebut bahwa Lazio tengah mengalami periode sulit di liga.

Meski menang atas Torino, tapi ia mengaku bahwa babak pertama di laga tersebut merupakan salah satu permainan terburuk timnya.

Baca juga : Hasil Liga Italia: AC Milan Tertahan, Inter Milan Susah Dikejar

Skuad Lazio yang berjuluk Il Biancoceleste dituntut segera memperbaiki performa tim.

“Kami kesulitan di babak pertama melawan Torino karena tekanan mereka, tapi kami juga memainkan peran kami dengan baik. Saya belum tahu klasemennya dengan Fiorentina. Saat ini, kami hanya peduli dengan 1 pertandingan hari ini, dan sisanya akan kami pikirkan besok,” ujar Maurizio Sarri.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.