Dark/Light Mode

Napoli Vs Juventus, Partenopei Bawa Bisi Menang

Minggu, 3 Maret 2024 06:40 WIB
Pelatih Napoli Francesco Calzona. (Foto: eufa.com)
Pelatih Napoli Francesco Calzona. (Foto: eufa.com)

RM.id  Rakyat Merdeka - Napoli akan menjamu Juventus pada laga lanjutan Serie A di Stadion Diego Armando Maradona, dini hari nanti. Duel ini diprediksi sengit meski Juve lebih diunggulkan. Tapi, Partenopei- julukan Napoli, membawa misi menang.

Diketahui, Napoli dan Juventus sama-sama menang di laga terakhir. Napoli meremuk­kan tuan rumah Sassuolo dengan skor 6-1, sedangkan Juventus harus terlebih dulu susah payah sebelum menjinakkan Frosinone 3-2 di Turin.

Saat Napoli menghantam Sassuolo, Amir Rrahmani menyumbang satu gol, Khvicha Kvaratskhelia melesakkan dua gol, dan Victor Osimhen meng­gila dengan hattrick yang dicip­takannya.

Sementara, dua gol Dusan Vlahovic nyaris tak cukup bagi Juventus untuk mengamankan ke­menangan. Mereka membutuhkan gol injury time Daniele Rugani untuk memastikan tiga angka.

Baca juga : Laga Liga Bola Basket Amerika, Celtics Redam Mavericks

Setelah tanpa kemenangan dalam empat laga sebelumnya, anak-anak asuh Massimiliano Allegri akhirnya menang meski dengan susah payah.

Di lain pihak, kemenangan atas Sassuolo adalah kemenangan perdana Napoli bersama pelatih baru Francesco Calzona.

Sebelumnya, Napoli imbang 1-1 dengan Barcelona di Liga Champions dan dengan Cagliari di Serie A.

Pelatih 55 tahun itu memastikan, meski tidak diunggulkan atas Juve, timnya akan terus bekerja keras. Berbagai cara akan dilakukannya untuk men­ingkatkan performa Napoli dan membawanya tampi ke Liga Eropa.

Baca juga : Kejagung Pastikan Banding Atas Vonis Ringan Yusrizki

Saat ini, Napoli menempati peringkat kedelapan dengan koleksi 40 angka dari 26 laga, dan hanya berjarak empat angka dari peringkat keenam AS Roma yang mengisi slot ajang tersebut.

Sementara, jarak Napoli dengan perangkat ketujuh, Fiorentina, hanya terpaut satu angka.

“Kami tidak punya banyak waktu untuk berbenah. Tapi, tim ini sebetulnya sudah siap membantu saya. Kami ting­gal terus bekerja keras dengan tindakan. Bukan kata-kata,” kata kata Calzona seperti dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (2/3/2024).

Pelatih 55 tahun ini mengakui, Juventus adalah tim yang kuat, salah satu yang terbaik di Eropa. Tapi, dia tetap yakin meraih angka di laga nanti karena Si Nyonya Tua sedang mengalami momen sulit.

Baca juga : Kapan Ya, Harga Beras Dan Telor Bisa Dijinakkan

“Jika Juventus bermain den­gan sangat baik, kami mungkin akan kalah. Tapi, kami telah me­nyiapkan diri dengan baik, dan harus menang,” ujarnya. 

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu, 3 Maret 2024 dengan judul Napoli Vs Juventus, Partenopei Bawa Bisi Menang

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.