Dark/Light Mode

Rumor Pergantian Pelatih Chelsea, Pochettino Ditendang?

Jumat, 24 Mei 2024 06:30 WIB
Mauricio Pochettino. (Foto: X/Twitter)
Mauricio Pochettino. (Foto: X/Twitter)

RM.id  Rakyat Merdeka - Chelsea dipastikan lolos ke kompetisi Eropa musim depan. Tapi, manajemen klub dirumorkan akan tetap memecat pelatihnya, Mauricio Pochettino.

Sebetulnya, rumor pemecatan Pochettino ini sudah bere­dar lama. Puncaknya setelah video yang memperlihatkan pria asal Argentina itu tak mau ber­salaman dengan pemilik klub, Todd Boehly, viral di media sosial.

Aksi Pochettino nyuekin Boehly itu terjadi di podium usai final Piala Liga Inggris, Februari lalu. Saat itu, Chelsea kalah 0-1 dari Liverpool, dan Pochettino tampak terekam me­lewati Boehly begitu saja.

Baca juga : Zoe Levana, Rela Menjadi Selingkuhan?

Ia terlihat lebih antusias me­nyalami pemilik klub lain seperti Behdad Eghbali, yang berada persis di sebelah Boehly.

Menurut laporan π˜›π˜©π˜¦ 𝘚𝘢𝘯, apa yang dilakukan Pochettino ini disinyalir menjadi biang keladi keputusan klub mem­ecatnya akhir musim nanti. Padahal, kinerja eks mana­jer Espanyol, Southampton, Tottenham Hotspur dan Paris Saint-Germain itu di Stamford Bridge sudah mulai menuai ha­sil. Salah satunya membawa The Blues tampil di kompetisi Eropa.

Beberapa pemain bahkan telah menunjukkan performa terbai­knya di bawah kepemimpinan pria 52 tahun tersebut, saat musim memasuki paruh kedua.

Baca juga : Bobby Gabung Gerindra, PDIP Legowo

Namun, keberhasilan Pochettino itu tak cukup untuk membuatnya bertahan. Ia tetap dipastikan akan pergi karena dianggap tak sevisi dengan pe­milik klub.

Laporan itu juga mengabarkan bahwa Chelsea kini tengah sibuk mencari manajer baru menyam­but musim depan. Beberapa nama dikaitkan, di antaranya Thomas Frank, Kieran McKenna dan Enzo Maresca.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat, 24 Mei 2024 dengan judul Rumor Pergantian Pelatih Chelsea, Pochettino Ditendang?

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.