Dark/Light Mode

Siap Lawan Irak

Tim Garuda Percaya Diri

Selasa, 4 Juni 2024 06:40 WIB
Timnas Indonesia saat latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta. (Foto: Istimewa)
Timnas Indonesia saat latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) mengaku ada perubahan besar pada timnya jelang pertandingan krusial menghadapi Irak dan Filipina. Status tuan rumah yang disandang Indonesia perlu dimanfaatkan dengan baik.

Tim Garuda -julukan Indonesia, akan menghadapi Irak dalam lanjutan putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (6/6/2024). Lima hari berselang, Indonesia kem­bali menjamu Filipina di stadion yang sama.

Dua pertandingan itu sangat krusial mengingat skuad Garuda hanya membutuhkan satu ke­menangan untuk lolos ke fase selanjutnya.

Diketahui, saat ini Indonesia berada di peringkat kedua klase­men sementara Grup F, dan merupakan tim paling berpe­luang untuk menyusul Irak ke putaran ketiga.

Jelang dua pertandingan pent­ing itu, Timnas Indonesia mela­koni laga persahabatan melawan Tanzania. Laga yang digelar di Stadion Madya, Jakarta pada Minggu (2/6/2024) itu berakhir tanpa gol (0-0).

Baca juga : Pecco Menang Sempurna

STY mengatakan, pertandin­gan persahabatan itu merupakan momentum untuk mengukur kekuatan skuad Garuda. Dia mengaku ada perubahan besar yang dialami pasukannya setelah menembus semifinal Piala Asia U-23 lalu.

“Untuk pemain-pemain muda, memang kemarin lolos ke em­pat besar (Piala Asia U-23). Perubahan yang paling besar adalah kepercayaan diri. Jadi, kita bisa melakukan permainan lawan siapapun, itu perubahan paling besar,” ungkap STY ke­pada wartawan di Jakarta.

STY juga menegaskan akan memanfaatkan keuntungan status tuan rumah saat ber­sua dengan Irak. Walau Singa Mesopotamia -julukan Irak, unggul di atas kertas, dia tetap optimistis.

“Memang Irak tim terbaik di grup kita, skuad mereka sangat bagus, bukan lawan mudah bagi kami, tetapi ini laga kandang. Saya akan memaksimalkan semuanya agar di laga nanti dapat hasil baik,” ujar pelatih asal Korea Selatan ini.

Sebelumnya, gelandang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan menekankan agar tim tidak terbebani dengan hasil wajib menang melawan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut menegaskan, kondisi para pemain kini siap menghadapi sisa laga selan­jutnya menghadapi Irak dan Filipina.

Baca juga : Menlu Retno Beberkan Kekejaman Israel Di Gaza

“Saya tekankan lagi di Timnas tidak tegang, kita siap lawan siapa saja. Kita tidak lihat apa pun, kita harus memenangi semua laga sisa. Kondisi pe­main saya tegaskan siap untuk menghadapi laga selanjutnya,” ujar Marselino.

Jelang menghadapi Irak, skuad Garuda melakoni laga uji coba menghadapi Tanzania yang berakhir imbang tanpa gol.

Menurut Marselino pertand­ingan kali ini memang untuk mengembalikan kebugaran dari para pemain. Selain itu, dia juga mengungkapkan bahwa selama 90 menit waktu normal pertand­ingan, lini belakang Tanzania bermain begitu rapat.

“Memang pemain ada yang baru beres liganya, ada yang sudah stop lama karena musim selesai. Kami sebenarnya tidak banyak berubah di tim. Soal komunikasi antarpemain, se­dang kami coba benahi. Karena setiap pemain pasti beda-beda, karena dari klub beda-beda, apalagi di klub dan Timnas juga berbeda (skemanya),” ujar pemain KMSK Dainze tersebut.

Marselino yang berada dalam bagian skuad Garuda Muda, yang menembus babak semifinal Piala Asia U-23 2024, untuk per­tama kalinya sepanjang sejarah mengaku memperoleh banyak pengalaman dari perjalanan tim Merah Putih selama turnamen.

Baca juga : SYL Menimbun Uang Di Kamar Rumah Dinas

“Kami berubah secara keselu­ruhan, secara tim. Apalagi kami membawa permainan dari U-23 ke senior, dan semua berjalan seimbang dan baik,” kata pe­main berusia 19 tahun itu.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Selasa, 4 Juni 2024 dengan judul Siap Lawan Irak, Tim Garuda Percaya Diri

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.