Dark/Light Mode

MotoGP Italia 2024

Pecco Menang Sempurna

Selasa, 4 Juni 2024 06:30 WIB
Tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pebalap MotoGP dari Tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, membuktikan diri sebagai raja di Sirkuit Mugello, pada seri MotoGP Italia, Minggu (2/6/2024) malam. Dua sesi, Sprint dan Balapan Utama berhasil dimenangkan dengan sempurna oleh pebalap Italia yang kerap disapa Pecco itu.

Di Balapan Utama, Pecco yang mengawali dari posisi kelima karena terkena penalti, melaku­kan start dengan baik. Dia lalu mengambil alih posisi pertama dari pebalap Pramac, Jorge Martin di tikungan kedua, ke­mudian dikuncinya dengan sempurna di chicane sampai akhir balapan.

Ini merupakan kemenangan ketiga Pecco di Mugello, selama tiga musim beruntun. Ini juga kemenangan sempurna baginya di edisi spesial. Di mana dia dan tim mengenakan livery khusus bercirikan warna biru muda Timnas Italia dengan detail warna biru, putih, dan emas.

Usai balapan, dia tak ragu mengungkapkan rasa syukurnya pada publik yang mendukungnya di sirkuit tersebut. Pasalnya, pada rangkaian MotoGP Italia, Pecco meraih hasil sempurna dengan nyaris tanpa hambatan apapun.

Baca juga : Menlu Retno Beberkan Kekejaman Israel Di Gaza

“Terima kasih Mugello, kalian semua luar biasa,” ungkap Pecco usai balapan, dilansir dari 𝘊𝘳𝘢𝘴𝘩, kemarin.

Menurutnya, balapan di Mugello kali ini sangat luar biasa. Meski diawali dengan tidak mu­dah karena harus start dari posisi belakang, namun strategi untuk keluar dari garis luar berhasil dengan sempurna.

“Itu juga karena Maverick Vinales melaju sedikit melebar. Pada akhirnya kami bisa meraih kemenangan di akhir pekan yang fantastis dengan atmosfer luar biasa,” ucapnya.

Dia senang, karena rekan setimnya Enea Bastianini bisa fin­ish persis di belakangnya. Finish 1-2 yang diraih keduanya makin luar biasa, karena Bastianini bisa mengalahkan dua pebalap yang sedang dalam performa apik, Jorge Martin dan Marc Marquez.

Baca juga : SYL Menimbun Uang Di Kamar Rumah Dinas

“Saya senang untuk Bastianini. Dia menjalani balapan hebat ,” katanya.

Di kesempatan terpisah, Jorge Martin mengaku, telah membuat kesalahan bodoh. Itu setelah dia membuang peluang finis run­ner-up usai disalip Bastianini di tikungan terakhir. Kendati menyesali kesalahan yang di­lakukannya, Martin bersyukur bisa finish ke-3. Terlebih, setelah sebelumnya dia jatuh dan gagal finis di sesi Sprint Race.

“Anda meningkat dari pen­galaman yang anda miliki. Saya pikir seorang pebalap yang ba­gus akan membaik setelah mem­buat kesalahan,” ucap pebalap berjuluk The Martinator itu.

Gagal finish ke-2 di Mugello belum menggoyahkan rider berusia 26 tahun ini di papan klasemen MotoGP. Martin ma­sih di puncak dengan perole­han 171 poin, unggul 22 poin dari Bagnaia dan 35 poin dari Marquez di posisi tiga.

Baca juga : Masayu Anastasia, Nyesel Cerai Karena Anak

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Selasa, 4 Juni 2024 dengan judul MotoGP Italia 2024, Pecco Menang Sempurna

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.