Dark/Light Mode

Duit Barca Menipis, Messi Cs Potong Gaji 70 Persen

Selasa, 31 Maret 2020 05:20 WIB
Lionel Messi dkk. (Foto : Istimewa)
Lionel Messi dkk. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tak ada kompetisi, pemasukan Barcelona kembang kempis. Sadar keuangan klub sedang bermasalah, pemain Barcelona sepakat memotong gajinya hingga 70 persen.

Lionel Messi dkk sepakat membantu keuangan klub yang tidak punya pendapatan menyusul dihentikannya kompetisi La Liga akibat wabah Covid-19.

Baca juga : Ogah Makan Gaji Buta, Ronaldo Cs Potong Gaji Selama Empat Bulan

"Kami sepenuhnya memahami bahwa ini adalah situasi yang luar biasa dan kami selalu menjadi yang pertama membantu klub saat diperlukan," tulis Messi yang dikutip Forbes pada Senin (30/3). 

Dalam pernyataannya, Messi juga meluruskan kabar yang menyebutkan, penggawa Barcelona menolak untuk menerima pemotongan gaji sampai 70 persen. 

Baca juga : Minggu Ini, Transaksi Online Mandiri Naik 10 Persen

Dia dan rekan-rekannya hanya sempat menunda mencari solusi yang terbaik. "Kesepakatan sempat ditunda selama beberapa hari, itu karena kami sedang mencari formula untuk membantu klub dan juga para pekerjanya di masa-masa sulit ini.“

Sebalilnya, Messi dkk siap membantu staf di Barcelona tetap mendapat gaji 100 persen. “Selain itu, kami juga akan membuat kontribusi lainnya agar karyawan Barcelona bisa menerima 100 persen upah mereka sampai situasi ini berakhir,” demikian isi dari pernyataan pemain-pemain Barcelona. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.