Dark/Light Mode

Pogba Senang Mourinho Dipecat

Selasa, 5 Februari 2019 15:29 WIB
Paul Pogba senang Jose Mourinho dipecat dari Manchester United. (Foto : AFP)
Paul Pogba senang Jose Mourinho dipecat dari Manchester United. (Foto : AFP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hubungan Paul Pogba sempat dikabarkan tidak harmonis dengan Jose Mourinho. Namun tidak ada yang berani tegas menyebut hubungan keduanya benar-benar tegang. Kini setelah Mourinho hengkang, Romelu Lukaku menyebut Paul Dogba sangat senang dengan kepergian pelatih asal Portugal itu dari Manchester United.

Romelu Lukaku, mengungkapkan bahwa Paul Pogba kini bisa kembali menikmati sepak bola pasca hengkangnya Jose Mourinho. Paul dijelaskan sangat bahagia sejak kursi pelatih Manchester United diserahkan kepada Ole Gunnar Solskjaer pada 19 Desember 2018.

Baca juga : Habis Digosipin Selingkuh, Mourinho Kencan Bareng Istri

Hubungan Paul Pogba dan Jose Mourinho sangat dingin hingga sang gelandang timnas Prancis kehilangan tempat utama di skuat Manchester United.

Namun, Lukaku mengatakan senyum Pogba telah kembali saat latihan. "Paul terlihat sangat bahagia. Dia penuh tawa," kata Romelu Lukaku seperti dilansir skysport. "Semuanya tampak positif. Semua pemain tersenyum dan menikmati suasana di tim," ucap Lukaku menambahkan.

Baca juga : Senang Masih Dikira Anak Sekolahan

Romelu Lukaku juga mengungkapkan Pogba memang kecewa karena tak mendapat tempat saat Mou melatih. Beberapa pemain merasakan hal sama, tidak semangat bermain.  "Kini jiwa kompetitif setiap pemain Setan Merah sudah kembali terlihat. Semangat untuk bersaing kembali muncul dalam diri tiap pemain," tutur Romelu Lukaku.

Dia mengatakan kini semua pemain, termasuk Pogba selalu ingin berbuat yang terbaik untuk tim. "Di situ, semua pemain ingin membuktikan kemampuannya kepada pelatih," ujar Lukaku lagi.

Baca juga : Program Sertifikasi Konstruksi Digenjot

Lukaku, menyebut Ole Gunnar Solskjaer membawa kebahagiaan untuk timnya. Kini, setiap orang di MU bisa tersenyum bahagia berkat kehadiran Solskjaer. [IPL]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :