Dark/Light Mode

Soal Kelanjutan Liga, PT LIB Respon Positif Surat Keputusan PSSI

Selasa, 30 Juni 2020 16:59 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Foto: PSSI)
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Foto: PSSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT LIB Merespon Positif Surat Keputusan PSSI Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengeluarkan putusan resmi terkait masa depan kompetisi profesional di Indonesia.

Kali ini, pada rilis resmi yang disampaikan pada Minggu malam (28/6) menerangkan soal Surat Keputusan Bernomor SKEP/53/VI/2020 tentang Kelanjutan Kompetisi Dalam Keadaan Luar Biasa Tahun 2020. Surat Keputusan tersebut ditandatangani pada sehari sebelum rilis resmi atau pada Sabtu, 27 Juni 2020.

Kompetisi Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 akan dimulai pada Oktober 2020 dengan memperhatikan ketentuan protokol kesehatan Covid-19 yang ditetapkan oleh pemerintah,” jelas Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, dalam rilis resmi PSSI (28/6).

Baca juga : Ketum PSSI Tanda Tangani Surat Keputusan Lanjutkan Liga 1-2

“Dengan ini saya nyatakan Surat Keputusan SKEP/53/VI/2020 mulai berlaku terhitung sejak tanggal ditetapkan,” tambah Iriawan.

Lebih lanjut Iriawan juga menambahkan, bahwa terkait hal-hal yang belum termasuk dalam Surat Keputusan ini tentang pelaksaaan Kompetisi Tahun 2020 akan diatur kemudian dalam ketentuan terpisah.

Sementara itu, operator kompetisi Liga 1 2020 dan Liga 2 2020, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyambut positif putusan PSSI tersebut.

Baca juga : KAI Pelayanan Hukum Tak Boleh Berhenti Saat Masa Pandemi

“SK bernomor SKEP/53/VI/2020 itu akan menjadi landasan kami untuk menentukan Langkah-langkah berikutnya,” jelas Akhmad Hadian Lukita, Direktur Utama PT LIB, Senin (29/6).

Sebelumnya, PT LIB sudah membuat dua opsi terkait kelanjutan kompetisi musim 2020. Seperti yang diinformasikan pekan lalu, dua kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia itu dijadwalkan akan dimulai pada September atau Oktober 2020.

“Kerangka secara umum sudah kami buat dan kini tinggal menyesuaikan dengan surat keputusan tersebut. Lebih lanjut, kami juga merancang semuanya dan menyelaraskan dengan situasi dan kondisi saat ini,” pungkas Akhmad Hadian Lukita.[WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.