Dark/Light Mode

Barca Ketemu Muenchen, Suarez : Peluangnya Fifty-fifty

Minggu, 9 Agustus 2020 11:14 WIB
Bintang Barcelona, Luis Suarez. (Foto : Istimewa)
Bintang Barcelona, Luis Suarez. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Barcelona dipastikan bertemu Bayern Muenchen pada laga delapan besar Liga Champions pekan depan. Menghadapi rakasa asal Jerman, striker Luis Suarez menegaskan peluang klubnya juara fifty-fifty.

"Peluangnya seimbang, 50 lawan 50. Bayern memang tim besar, salah satu calon juara kompetisi ini, tapi ini 11 lawan 11 selama 90 menit," kata Suarez.

Baca juga : Tommy Soeharto Keberatan Namanya Dicatut

Suarez menjadi blsalah satu bintang mencetak gol saat Barca meraih kemenangan atas Napoli. Dua gol lain lahir dari Clement Lenglet, dan Lionel Messi."Mereka salah satu tim terkuat yang akan kami hadapi," katanya.

Pelatih Barca Quique Setien menyebut tak bisa menganggap sebelah mata juara Liga Jerman itu.

Baca juga : Bank Bukopin Dukung Penuh Penyidikan Dugaan Suap Kredit Di Perusahaannya

"Ini akan berat bagi kami karena mereka telah melewati musim yang hebat dan mendominasi laga mereka. Akan sulit bagi kami tetapi juga bagi mereka. Mereka memang tim yang hebat, tapi demikian juga kami," kata Setien dalam jumpa pers seperti dikutip Reuters.

Senada gelandang Sergi Roberto mengatakan pertandingan hanya sekali digelar bukan dua leg sebagaimana biasa gara-gara pandemi COVID-19, mengartikan peluang akan sama-sama besar.

Baca juga : 4 Penyelenggara Pemilu Diberhentikan Karena Melanggar Kode Etik

"Setiap pertandingan memiliki dunianya sendiri yang berbeda. Tak ada favorit dalam Liga Champions musim ini, semua orang bisa kalah atau seri dalam pertandingan satu leg," kata dia. "Setiap pertandingan akan dirasa final sehingga kami harus sangat berkonsentrasi." [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.