Dark/Light Mode

Liga Inggris : Liverpool 0-1 Southampton, Mantan Bikin Sakit Hati

Selasa, 5 Januari 2021 05:39 WIB
Pemain Southampton Danny Ing. (Foto : Istimewa)
Pemain Southampton Danny Ing. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Liverpool kembali kepeleset. Kali ini, anak asuh Juergen Klopp ini tak berkutik keok oleh Southampton pada lanjutan Liga Inggris, Selasa (5/1) dini hari WIB.

Laga Liverpool versus Sourhampton berakhir 1-0 untuk kemenangan tuan rumah. Duel Southampton vs Liverpool merupakan laga penutup pekan ke-17 Liga Inggris yang dihelat di Stadion St. Mary's.

Baca juga : Liverpool Vs Southampton, Si Merah Pantang Remehkan Lawan

Meski banyak menyerang, Mo Salah dkk. gagal mengubah serangan menjadi sebuah gol. Bikin sakit hati, gol kemenangan Southampton diciptakan oleh mantan striker Liverpool, Danny Ings, pada menit kedua.

Hasil ini memperpanjang tren buruk tidak pernah menang Liverpool di Liga Inggris menjadi tiga laga beruntun.

Baca juga : Liga Inggris : Chelsea 1-3 Man City, The Citizens Makin Pede

Tidak hanya itu, ini adalah kekalahan kedua yang diderita Liverpool di Liga Iggris musim 2020-2021. Meski kalah, Liverpool tidak beranjak dari puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi 33 poin dai 17 pertandingan.

Namun, posisi Liverpool masih belum aman karena hanya unggul selish gol dari Manchester United di urutan kedua yang baru bermain 16 kali.

Baca juga : Hasil Liga Inggris : Pesta Gol, Arsenal Bungkam West Bromwich

Di sisi lain, kemenangan atas Liverpool membuat Southampton mengakhiri tren buruk tidak pernah menang dalam empat laga terakhir.

Kemenangan atas Liverpool mengatrol posisi Southampton ke peringkat enam klasemen Liga Inggris dengan koleksi 29 poin. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.