Dark/Light Mode

Everton Vs Leicester, Misi Kudeta Disambut Aral

Rabu, 27 Januari 2021 09:47 WIB
Bintang Jamie Vardy dipastikan absen saat Leicester bertemu Everton. (Foto : Istimewa)
Bintang Jamie Vardy dipastikan absen saat Leicester bertemu Everton. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Peluang Leicester City mengkudeta Manchester United (MU) dari puncak klasemen Liga Inggris mendapat hambatan. Striker andalannya Jamie Vardy bakal absen saat menghadapi Everton di Stadion Goodison Park, Kamis (28/1) dini hari nanti.

Padahal, laga tersebut sangat penting bagi Leicester, jika ingin menggusur Setan Merah, julukan MU. Leicester hanya butuh tiga angka untuk menasbiskan di puncak klasemen. Saat ini, mereka terpaut dua poin.

Seperti diketahui, Vardy sepanjang musim ini bisa dibilang adalah tulang punggung kemenangan Leicester. Selain telah mengoleksi 11 gol dan menjadikannya sebagai top skor klub, pemain 35 tahun itu sudah menyumbang lima assist dalam 18 pertandingan.

Pelatih Leicester City Brendan Rodgers mengatakan, lini depannya kini terancam tidak setajam seperti saat ada Vardy. Ia pun harus berpikir ekstra keras dalam upaya mengatasi permasalahan tersebut.

Baca juga : Eibar Vs Atletico Madrid, Jauhi Hantu El Real Dan Barca

“Mudah-mudahan kami bisa segera menemukan solusi dari absennya Vardy. Kami punya banyak stok pemain. Tapi belum ada yang bisa mengimbangi skill Vardy,” kata Brendan Rodgers seperti dilansir Sky Sport, kemarin.

Namun, ia tetap optimis timnya akan membawa pulang angka penuh dari markas Everton. Sebab, Leicester tanpa Vardy masih tetap solid. Buktinya, di kemenangan 1-3 atas Brentford pada babak keempat FA Cup, akhir pekan lalu.

“Kemenangan itu sebenarnya bukti kami tetap tangguh tanpa Vardy. Tapi tetap saja. Walau optimis, absennya Vardy membuat kami kesulitan mencetak gol,” ujarnya.

Dia berharap, lewat komposisi strategi memainkan Cengiz Under, Youri Tielemans, dan James Maddison di lini tengah untuk membackup Ayoze Perez dan Kelechi Iheanacho di sektor depan, bisa jadi solusi dari absennya Vardy.

Baca juga : Rebutan Podium

Apalagi, di komposisi ini tidak ada pemain yang ditetapkan sebagai striker utama. “Semua pemain punya tanggung jawab mencetak gol. Jadi tidak hanya striker. Pemain tengah juga punya tanggung jawab akan hal itu,” paparnya.

Sementara, kubu tuan rumah Everton saat ini dalam kondisi siap tempur usai menang 3-0 saat kontra Sheffield Wednesday di Piala FA akhir pekan kemarin.

Tim asuhan Carlo Ancelotti itu bahkan tidak mengalami masalah terkait kebugaran pemain. Semua siap tampil karena tak ada satupun pemain mereka yang mengalami cedera.

“Semoga kemenangan kami di FA bisa berlanjut saat bertemu Leicester. Kami juga sudah siap merebut angka penuh dari mereka,” kata asisten Ancelotti, Duncan Ferguson.

Baca juga : Arsenal Vs Newcastle United, Misi Menembus 10 Besar

Perlu diketahui, saat ini Leicester berada di peringkat ketiga dengan 38 poin, atau terpaut dua angka dari MU yang menempati posisi puncak. Bahkan, laga ini juga bakal jadi ajang balas dendam Everton yang di pertemuan pertama kalah 2-0 dari Leicester. Saat itu, gol penentu kemenangan Leicester dikemas gol Richarlison dan Mason Holgate. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.