Dark/Light Mode

MotoGP Argentina

Tercepat Sesi Latihan, Dovi Yakin Juara

Sabtu, 30 Maret 2019 10:30 WIB
Pembalap Mission Winnow Ducati Andrea Dovizioso. (Foto : twitter@andreadovizioso)
Pembalap Mission Winnow Ducati Andrea Dovizioso. (Foto : twitter@andreadovizioso)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pembalap Mission Winnow Ducati Andrea Dovizioso siap mengulang kesuksesan di seri pembuka Qatar. Dovi yakin kembali juara di GP Argentina, Minggu (31/3).

Dovi berani mematok target juara menyusul aksinya di seri latihan kedua GP Argentina. Dia membuat kejutan ketika keluar sebagai yang tercepat di sesi latihan bebas FP2 GP Argentina pada Jumat waktu setempat.

Pebalap asal Italia itu memperbaiki catatan waktunya dari peringkat 16 ke pemuncak sesi latihan di penghujung sesi FP2 untuk mengungguli pebalap Pramac Racing Jack Miller yang berada di peringkat dua dengan selisih sangat tipis 0,009 detik.

Baca juga : Ethiopian Airlines Jatuh, Pesawatnya Sejenis Lion Air Yang Celaka Di Karawang

Miller, yang terjatuh di tikungan 13, berjuang untuk meraih waktu tercepat kedua di akhir FP2.  "Motornya bekerja lebih baik dari tahun lalu, ini yang kami perlukan dan saya sangat senang karenanya," kata Dovi. "Bukan berarti itu cukup untuk bertarung memperebutkan podium tapi pada dasarnya sangat bagus. Aku sangat santai hari ini dan ini selalu membantu pekerjaan yang harus kami lakukan ketika latihan."

Pebalap juara seri pembuka di Qatar itu mengungkapkan bahwa perbedaan yang terasa dari motor Ducati tahun ini adalah di distribusi berat.

"Kami tidak menggunakan winglet jadi terasa sangat berbeda dari tahun lalu dan pada dasarnya memang (motor) lebih baik dari pada apa yang didapati di awal musim lalu," kata Dovi.

Baca juga : Karena Juve, Seri A Jadi Tak Menarik

Sementara itu, Miller mengaku puas dengan catatan waktunya walaupun turun dengan ban bekas yang ia gunakan di FP1. "Hasil positif sepanjang hari. Kami tercepat kedua pagi ini menggunakan ban bekas. Kami menggunakan ban soft di akhir dan aku merasa sangat cocok dengan itu," kata Miller.

Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) mencatatkan waktu terbaik ketiga walaupun sempat mengeluhkan daya cengkeram belakang motornya di sesi pembuka.

Pebalap asal Spanyol itu berada 0,164 detik di belakang Dovi. Peringkat empat ditempati Cal Crutchlow, juara GP Argentina 2018, diikuti oleh pebalap rookie Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang kembali meraih hasil positif di tempat kelima dengan selisih 0,176 detik dari P1.

Baca juga : Selangkah Lagi, Persija Juara Liga 1

Ducati hadapi ujian berat di GP Argentina Pebalap asal Prancis itu mengungguli Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha MotoGP) yang berada di P6. Pebalap berjuluk The Doctor itu mempebaiki catatan waktunya untuk mendapatkan tempat sementara untuk kualifikasi Q2. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.