Dark/Light Mode

Usir Timnas Indonesia Dari All England

Inggris, Linggis!!!

Jumat, 19 Maret 2021 06:30 WIB
Kedatangan tim bulu tangkis Indonesia di Birmingham, Inggris, Sabtu (13/3/2021) siang. (Foto: Dok. PBSI)
Kedatangan tim bulu tangkis Indonesia di Birmingham, Inggris, Sabtu (13/3/2021) siang. (Foto: Dok. PBSI)

 Sebelumnya 
Di dalam negeri, Ketua Umum PBSI, Agung Firman juga terus berupaya agar putra putri bangsa tetap bisa bertanding dan mengharumkan Indonesia. “Saya sudah komunikasi dengan Menlu (Retno Marsudi), mohon bantuan memfasilitasi agar tetap dapat bertanding. Tidak ada alasan mereka dilarang bertanding. Mereka sudah divaksin dan tidak ada yang positif. Mereka berangkat bukan untuk foya-foya,” cetus Agung.

Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali juga marah. Dia mendorong PBSI melayangkan protes ke BWF.

“Kalau kita diam saja, misalnya, ada indikasi tidak adil, terus kita biarkan, maka kita dianggap lemah,” tegas Amali.

Baca juga : Dubes Inggris Sayangkan Indonesia Tidak Ikut All England

Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad menilai BWF dan panitia belum siap menggelar kompetisi saat pandemi. Menurutnya, panitia harus punya solusi dan alternatif. Kepada pemerintah, ia mendesak segera mengambil sikap tegas.

“Baik itu Kemenpora dan Kemenlu harus melakukan langkah-langkah atau komunikasi diplomatik dengan pemerintah Inggris dan pihak penyelenggara. Agar polemik yang terjadi tidak berlarut-larut, serta tidak berdampak negatif terhadap citra bulu tangkis internasional,” imbuhnya.

Pihak Inggris berusaha memberikan klarifikasi. Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste, Owen Jenkins sampai membuat video penjelasan mengenai hal ini. Dia menyatakan, keputusan BWF yang tidak mengizinkan Timnas Indonesia bermain di All England 2021, sangat disayangkan.

Baca juga : Timnas All England Dilarang Bermain, KBRI Terus Koordinasi

Dia mencoba memuji Indonesia dengan menyebut kita memiliki beberapa atlet bulutangkis paling berbakat dan digemari. Banyak pihak ingin menonton para pemain Indonesia di All England. “Saya sangat bersimpati terhadap para atlet bulutangkis Indonesia yang terdampak,” ucapnya.

Namun, lanjut dia, di saat pandemi ini, negara-negara di dunia harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat, sebagaimana juga dilakukan Inggris dan Indonesia. Aturan-aturan tersebut diterapkan secara adil dan transparan.

Dia berjanji akan terus berupaya mencari jalan keluar terbaik atas masalah ini. “Kami tengah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait di Inggris untuk melihat apakah ada yang bisa dilakukan tentang permasalahan ini,” tutupnya.

Baca juga : Ketum PBSI Beberkan Kejanggalan Tim Indonesia Dipaksa Mundur Dari All England 2021

Namun, penjelasan Dubes Inggris ini tidak membuat emosi masyarakat reda. Di Twitter, seruan “Inggris kita linggis” tetap menggema. “Inggris kita Linggis,” tulis dai sekaligus penggemar olahraga Gus Arifin di akun @Gus_Arifin.

“Saatnya mengeluarkan kutipan legend Bung Karno ini: Inggris kita linggis, Amerika kita setrika!!!” seru akun @ZuAndreas. “Kalau begini jadi teringat kata-kata Bung Karno ‘Amerika kita setrika, Inggris kita linggis’. Ayo serang penyelenggara All England, Mereka nggak tahu kalau Indonesia mempunyai netizen yang ganas-ganas,” timpal @RachmanuddinA. [MEN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.